Jakarta (ANTARA) - Pelatih Timnas Italia Luciano Spalletti meminta anak-anak asuhnya untuk tak menganggap remeh Venezuela ketika kedua tim bertemu pada pertandingan persahabatan di Stadion Chase, Fort Lauderdale, Florida, Kamis malam waktu setempat.
 
Dikutip dari laman Football Italia, Kamis, Spalletti mengatakan jika Venezuela memiliki potensi untuk mempermalukan Gli Azzuri jika Federico Chiesa serta kolega tidak fokus pada pertandingan tersebut.
 
"Jika kita tidak hati-hati dan tidak mempunyai sikap yang benar, kita berisiko dipermalukan," ungkap mantan pelatih Napoli tersebut.
 
Spalletti menilai Venezuela adalah tim yang mengandalkan kekuatan fisik dan dalam 10 pertandingan terakhir, skuad asuhan Fernando Batista itu hanya menelan satu kekalahan.
 
Meningkatnya penampilan Venezuela dalam beberapa pertandingan, menurut Spalletti, dibuktikan dengan menempati posisi keempat klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol, sehingga nanti akan menjadi laga yang sulit.
 
Selain itu, Spalletti sangat menyadari bahwa Italia biasanya kesulitan dalam pertandingan persahabatan dan ingin menanamkan mentalitas yang tepat pada mereka di setiap pertandingan.
 
Baca juga: Spalletti akan uji coba taktik anyar ketika hadapi Venezuela

"Saya mendedikasikan seluruh waktu saya untuk tim nasional dan saya jamin kerendahan hati dan usaha akan selalu maksimal untuk memberikan kegembiraan bagi mereka yang mencintai Azzurri, terutama ketika kami diterima oleh komunitas Italia di seluruh dunia," tegas Spalletti.
 
"Kami ingin membuktikan bahwa mereka dapat mempercayai kami dan kami ingin memberikan mereka rasa hormat yang setinggi-tingginya," pungkasnya.
 
Selain menghadapi Venezuela, Italia juga dijadwalkan menghadapi Ekuador pada pertandingan persahabatan di Stadion Red Bull Arena, New Jersey, Minggu malam waktu setempat.
 
Sebanyak dua pertandingan ini merupakan ajang pemanasan Italia sebelum berlaga pada Euro 2024 di Jerman pada Juni hingga Juli.

Baca juga: Francesco Acerbi dicoret dari timnas Italia karena dugaan rasialisme
Baca juga: Aaron Ramsey masuk skuad play-off Euro 2024 meski jarang bermain

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024