Bucharest (ANTARA News) - Sebuah gol pada menit 88 dari pemain pengganti Leandro Tatu pada pertandingan Grup E Liga Champions telah menyelamatkan penghuni dasar klasemen Steaua Bucharest dari kekalahan untuk memaksakan seri 1-1 melawan Basel di National Arena dini hari tadi.
Basel unggul pada menit 48 ketika gelandang Chile Marcelo Diaz memperdaya kiper Ciprian Tatarusanu dari luar kotak penalti, setelah memanfaatkan blunder bek Iasmin Latovlevici.
Klub Swiss yang menumbangkan Chelsea pada laga pembuka itu kini menempati posisi tiga pada daftar klasemen dengan empat poin atau terpaut dua poin dari Chelsea dan Schalke 04.
Steaua, juara turnamen ini pada 1986, baru mengemas satu poin dari tiga laga yang sudah dijalaninya.
"Hasil ini pantas," kata pelatih Steaua Laurentiu Reghecampf kepada DigiSport. "Prilaku pemain-pemain kami sangat bagus dan kami telah memenangkan poin pertama kami, itu yang penting."
"Saya bilang kepada para pemain untuk lebih agresif dan tak membuat kesalahan besar karena kami menghadapi lawan yang sangat kuat."
Klub Rumania ini sebenarnya menguasai permainan, namun Basel yang justru banyak menciptakan peluang gol.
Tapi Steaua menolak menyerah dan akhirnya memetik hasil ketika Tatu yang diturunkan pada babak kedua menciptakan gol.
"Ini pertandingan yang ingin kami menangi dan sayang kami kehilangan peluang di babak pertama," kata pelatih Basel Murat Yakin seperti dikutip Reuters. "Namun hasil ini positif bagi kami karena kami telah bermain menghadapi lawan tangguh hari ini."
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013