Jakarta (ANTARA News) - Satu gempa tektonik berkekuatan 4,6 skala richter terjadi di perairan Aceh pada Sabtu pagi pukul 08:47:26 WIB.

Pusat gempat berada dalam kedalaman 50km di bawah laut yang berjarak sekitar 63km barat daya Kabupaten Aceh Jaya, Provinsi Nangroe Aceh Darussalam, menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika dalam tweet-nya.

Belum diperoleh informasi lain termasuk dampak yang dirasakan oleh penduduk di dekat pusat gempa di Kabupaten Aceh Jaya.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013