Siapapun lawannya nanti, saya ingin Maldini mencetak gol agar prestasinya semakin dikenal ke seluruh pelosok tanah air, seluruh negara Asia, bahkan di dunia."
Mamuju (ANTARA News) - Gubernur Sulawesi Barat, Anwar Adnan Saleh ingin pemain tim nasional (Timnas) U-19, Maldini Pali, mencetak gol di final piala AFC.
"Siapapun lawannya nanti, saya ingin Maldini mencetak gol agar prestasinya semakin dikenal ke seluruh pelosok tanah air, seluruh negara Asia, bahkan di dunia," kata Gubernur Sulbar, saat menerima Maldini Pali di rumah jabatannya yang terletak di Kelurahan Rangas Kabupaten Mamuju, Rabu.
Ia mengatakan, Maldini sebagai putra daerah Sulbar, adalah pemain timnas yang tidak egois dalam bermain bola, perannya cukup besar dalam memberikan assist kepada rekannya agar dapat mencetak gol.
"Meski tidak mencetak gol melawan juara Asia Korea Selatan, namun peran Maldini sebagai pemain sayap mengantar Timnas membuka keunggulan, Evan Dimas akhirnya mencetak gol keduanya berkat umpan Maldini ke Gawang Korea itu karena dia tidak egois bermain," katanya
Ia berharap pada laga final piala AFC itu, Maldini tidak lagi sekedar memberi umpan tetap mampu mencetak gol dan itu sangat diharapkan masyarakat Sulbar.
Gubernur mengaku Maldini dan timnas Indonesia U-19 telah mengobati kekecewaannya setelah mengalahkan Korea 3-2 di penyisihan Group G piala AFC, karena Gubernur pernah dibuat kecewa timnas Indonesia setelah kalah di final piala AFF melawan Malaysia di stadion bukit Jalil Malaysia.
"Saya pernah kecewa ketika harus pergi ke Malaysia menonton timnas, yang akhirnya kalah dari Malaysia, namun semua terobati setelah Maldini dan kawan-kawan juara AFF, bahkan lolos di final AFC, saya terima kasih kepada Maldini yang telah mengharumkan nama bangsa," katanya.
Ia berharap Maldini dapat menunjukkan permainan terbaiknya nanti di final piala AFC. (*)
Pewarta: M Faisal Hanapi
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013