Dikutip dari Football Espana, Senin, Xavi menilai Napoli terus menunjukkan perkembangan semenjak ditangani Francesco Calzona.
"Napoli telah berkembang dengan pelatih baru, lebih dinamis dan nyaman. Kehilangan (beberapa pemain) kami memang penting, namun kami harus bersaing. Kami telah lebih baik di sana dan kami harus lebih baik di sini," ungkap Xavi.
"Saya memperkirakan Napoli yang berani bermain dari belakang dan memberikan tekanan tinggi, tidak berspekulasi, memiliki kualitas individu yang tinggi, tiga pemain di lini depan memiliki banyak kualitas, ini adalah pertandingan besar dan merupakan tim yang hebat, juara Italia saat ini," tegasnya.
Baca juga: Calzona sebut Napoli masih kebingungan ketika ditahan imbang Barcelona
Pada pertemuan pertama, Napoli baru saja mengangkat Francesco Calzona sebagai pelatih kepala menggantikan Walter Mazzarri hanya 48 jam sebelum sepak mula kontra Barcelona.
Mengenai pemain yang paling menarik perhatian, Xavi menilai gelandang Stanislav Lobotka sebagai pemain yang berpotensi merepotkan Blaugrana.
Selain Lobotka, pelatih asal Spanyol juga turut menaruh perhatian kepada lini serang Napoli yang menurutnya memiliki ketajaman serta kualitas seperti Matteo Politano, Victor Osimhen hingga Khvicha Kvaratskhelia.
"Di antara para pemain Napoli, saya suka mereka yang berada di lini depan, mereka berada di level teratas di Eropa seperti Politano, Osimhen dan Kvara. Dan juga cara mereka bertahan," ungkap Xavi.
"Sulit. Menurut saya Lobotka, saya sangat menyukainya, cara dia membangun serangan dari belakang dan tidak kehilangan bola. Saya ingin melihatnya di klub seperti Barca, menurut saya dia punya kualitas untuk bermain di klub seperti Barcelona, menurut saya dia bisa membuat perbedaan untuk Napoli," pungkasnya.
Baca juga: Xavi: Kami seharusnya menang lawan Napoli
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024