Balige, Sumut  (ANTARA News) - Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, menyerahkan satu ekor lembu sebagai kurban kepada takmir masjid terpencil di desa Simarmar Kecamatan Balige, untuk dibagikan kepada jamaahnya atau siapa pun yang berhak menerimanya.

"Hewan kurban sengaja diserahkan kepada masjid yang lokasinya cukup terpencil dan kurban tersebut berasal dari IPHI provinsi Sumut," kata Sekretaris IPHI Toba Samosir, H. Imran Napitupulu, di Balige, Senin.

Dikatakan, Dewan Pengurus IPHI memilih masjid terpencil dari ibukota Kabupaten Balige, sebagai wujud kepedulian terhadap sesama muslim yang terikat dalam Ukhuwah Islamiyah atau ikatan persaudaraan yang tidak bisa dibatasi jarak dan tempat berjauhan.

Menurutnya, hal itu dilakukan, agar persatuan dan kesatuan umat muslim terjalin lebih erat, sehingga syiar agama terlihat di desa berpenduduk minioritas muslim tersebut.

Hewan kurban dimaksud, kata dia, akan dipotong panitia kurban pada Selasa (15/10) usai sholat Ied, kemudian dagingnya akan dibagikan kepada para jamaah atau siapa pun yang berhak menerimanya, menurut ajaran Islam.

"Kita berharap penyerahan bantuan hewan kurban tersebut dapat memacu semangat masyarakat untuk melakukan ibadah kurban sesuai syariat Islam," sebutnya.

Makna Idul Adha, lanjut Imran, hendaknya dapat mengilhami setiap umat untuk rela berkurban, saling tolong menolong baik antar sesama maupun antar umat beragama dalam menciptakan hubungan kekeluargaan yang harmonis.

Hikmah lain yang perlu dipetik dengan berkurban, yakni penyerahan diri kepada Allah SWT untuk keselamatan dunia dan akhirat, seperti nabi Ibrahim AS, menyerahkan anaknya Ismail kepada Allah untuk disembelih.

Ia juga menghimbau masyarakat setempat membeli hewan kurban yang memenuhi syarat syariat Islam yaitu sehat dan cukup umur sehingga nilai ibadah pelaksanaan kurban yang dilakukan tidak menjadi sia-sia.

"Tujuan kurban adalah untuk meningkatkan kepedulian sesama umat, dengan berbagi harta kepada yang belum beruntung ditandai penyembelihan hewan kurban," kata Imran.

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013