Banda Aceh (ANTARA News) - Puluhan ribu warga Kota Banda Aceh dan sekitarnya larut dalam suasana takbiran menyambut hari raya Idul Adha 1434 Hijriah, Senin malam.
Konvoi takbir menyambut hari raya Idul Adha dilepas Gubernur Aceh Zaini Abdullah di halaman depan Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh.
Takbiran keliling sejumlah ruas jalan utama Kota Banda Aceh melibatkan puluhan unit mobil hias ornamen masjid seraya mengumandangkan takbir, tahmid dan tahlil oleh remaja masjid serta para santri di Banda Aceh dan Aceh Besar.
Selain itu peserta pawai takbiran yang turut dilepas Ketua DPRA Hasbi Abdullah, Pemangku Wali Nanggroe Malek Mahmud Al-Haytar, Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Pandu Wibowo, dan Kapolda Aceh juga diikuti pejalan kaki dengan membawa obor sambil mengumandangkan takbir, tahmid dan tahlil.
Sementara ribuan warga juga memadati trotoar jalan yang dilintasi peserta pawai takbiran seperti ruas jalan Banda Aceh-Medan, T Hasan Dek, dan T Nyak Arief. Sebagian warga memarkirkan kendaraannya dipinggir jalan yang dilintasi pawai takbiran.
Sementara aparat kepolisian juga terlihat sibuk mengatur arus lalu lintas, dan beberapa ruas jalan raya yang dilintasi peserta pawai ditutup bagi pengendara kendaraan bermotor.
Di sekitar Masjid Raya Baiturrahman, ribuan warga juga memadati trotoar jalan raya menyaksikan konvoi kendaraan hias peserta pawai takbiran di kota mayoritas penduduknya adalah muslim.
Sementara letusan suara kembang api juga mewarnai malam takbiran di kota "madani" Banda Aceh yang berpenduduk sekitar 300 ribu jiwa tersebut.
Panitia juga akan memberikan hadiah kepada para juara pawai konvoi kendaraan hias peserta takbiran menyambut hari raya kurban di kota yang telah mendeklarasikan Syariat Islam kaffah (menyeluruh) di ujung paling barat Indonesia itu.
Sementara itu pusat perdagangan dan toko swalayan juga dipadati masyarakat yang berbelanja berbagai barang kebutuhan menyambut lebaran Idul Adha 1434 Hijriah.
Ruas-ruas jalan menuju pusat pasar dan perbelanjaan modern di Kota Banda Aceh juga macet arus kendaraan bermotor warga yang berbelanja barang kebutuhan menyambut hari raya kurban.
Pewarta: Azhari
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013