Semua orang akan menantikan pertandingan ini. Namun pendekatan setiap pertandingan sama

Jakarta (ANTARA) - Pemain Satria Muda Pertamina Jakarta yang juga mantan pemain Prawira Harum Bandung, Abraham Damar Grahita, menganggap gim kontra tim asal Bandung tersebut sama dengan pertandingan melawan tim IBL lainnya.

"Ini akan menjadi pertandingan yang besar. Semua orang akan menantikan pertandingan ini. Namun pendekatan setiap pertandingan sama," kata Abraham seperti dikutip dari laman resmi IBL.

Satria Muda dijadwalkan menjalani laga kandang menghadapi juara IBL 2023 Prawira Harum Bandung di Pertamina Arena di bilangan Simprug Jakarta, Minggu (10/3).

Karena kedua tim tersebut baru bertemu untuk pertama kali di IBL 2024, maka laga ini akan jadi gim pertama bagi Abraham Damar Grahita setelah dirinya pindah dari Prawira ke Satria Muda. Abraham sebelumnya adalah punggawa utama Prawira dalam dua musim.

Baca juga: Abraham Damar: Tawaran SM datang di waktu yang tepat

Abraham tidak ambil pusing pada pertandingan melawan mantan timnya. Dia mengatakan hanya fokus pada arahan strategi pelatih. "Karena kami pemain, dan semuanya akan bergantung kepada strategi pelatih," ujar Abraham.

Abraham Damar Grahita resmi bergabung dengan Prawira Bandung pada Kamis, 19 November 2020 dan diikat dengan kontrak selama dua tahun. Abraham adalah salah satu pemain yang masuk daftar restricted free agent oleh IBL pada tahun 2020.

Sebelumnya, dia berstatus pemain Stapac Jakarta meski musim 2020 masuk dalam program Indonesia Patriots yang bertarung di IBL. Stapac sendiri sudah tak berpartisipasi lagi di liga setelah menjadi juara pada musim 2018–19.

Selama menjadi pemain Prawira, Abraham sangat produktif. Di tangan mendiang kepala pelatih Andre Yuwadi pada musim 2021, dia mencetak rata-rata 16,7 poin per gim (ppg), 5,4 rebound per gim (rpg), dan 2,9 assist per gim (apg) dalam 19 pertandingan.

Baca juga: Hadapi Prawira, Satria Muda akan bermain agresif sejak menit pertama

Kemudian saat Prawira ditangani kepala pelatih David Singleton di musim 2022, Abraham mencetak 14,7 ppg, 4 rpg, 2,9 apg, dan 1,3 spg. Sayangnya Abraham tidak ikut mengangkat trofi ketika Prawira menyabet gelar juara IBL 2023, karena melanjutkan karier di B-League Jepang.

Abraham kemudian pindah ke Satria Muda menjelang dimulainya musim 2024. Satria Muda menjadi tim profesional keempat Abraham di IBL, setelah Stadium, Stapac, dan Prawira.

Bersama Satria Muda, Abraham mampu mendulang 13,7 ppg, 3 rpg, 2,7 apg, dan 1,9 spg. Dia menjadi punggawa utama dalam skuad asuhan kepala pelatih Manuel Pena Garces.

Baca juga: Abraham Damar nikmati kembali bermain di kompetisi teratas Indonesia
Baca juga: Timnas Indonesia bermain imbang dengan Satria Muda dalam latih tanding

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024