Mexico City (ANTARA News) - Dalai Lama berkata kepada warga Meksiko Sabtu waktu setempat bahwa Kristen dan Budha sama-sama memburu kebahagian umat manusia.
Kedua agama mempromosikan "cinta, kasih sayang dan disiplin dari diri sendiri" yang mengantarkan kepada kebahagiaan, kata pemimpin Tibet di pengasingan itu kepada sekitar 3.000 orang.
Lebih dari 80 persen dari 118 juta warga Meksiko beragama Katolik.
Dengan senyum dan humor khasnya, Dalai Lama mengatakan selama berdekade-dekade para pemimpin Kristen meminati beberapa ajaran Budha.
Dalai Lama melakukan lawatan ke Meksiko di mana 5.000 penganut Budha hidup. Dia akan meninggalkan negeri ini Rabu pekan depan.
Aktor AS yang juga aktivis Tibet, Richard Gere, ada di antara yang menghadiri pertemuan dengan Dalai Lama itu.
"Saya bukan bintang film, saya hanya seorang murid sepertik Anda semua," kata Gere (64).
Dalai Lama meninggalkan Tibet menyusul penentangan yang gagal atas pendudukan China di Tibet pada 1959 dan kemudian mengasingkan diri di India.
Dia mundur dari kepemimpinan spiritual Tibet pada 2011, demikian AFP.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013