"Kami berharap pelaksanaan pleno rekapitulasi hasil pemungutan suara di tingkat provinsi dapat berlangsung aman sehingga kamtibmas terjaga,"
Jayapura (ANTARA) - Kapolres Merauke AKBP I Ketut Suarnaya mengatakan, pihaknya menyiagakan 300 personil untuk mengamankan pelaksanaan pleno rekapitulasi KPU Provinsi Papua Selatan di Merauke.
"Memang benar saat ini sebanyak 300 porsonel disiagakan untuk amankan pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi hasil pemilu yang dilaksanakan KPU Papua Selatan. Personel itu disiagakan
selama pelaksanaan rapat pleno," kata Kapolres Merauke, AKBP I Ketut Suarnaya, dalam keterangan tertulisnya, Kamis.
Diakui, sebelumnya Rabu (6/3) telah dilakukan apel gelar pasukan guna mengecek kesiapan personel yang tergabung dalam pengamanan pleno KPU Papua Selatan.
Selain itu dengan juga dilakukan pengecekan, peralatan serta sarana prasarana pendukung yang akan digunakan selama siaga.
"Anggota yang terlibat dalam pengamanan diminta bertindak secara persuasif dan humanis," harap I Ketut Suarnaya.
Diakui,dengan digelarnya rapat pleno rekapitulasi KPU Papua Selatan maka ini merupakan tahapan terakhir karena sebelumnya telah dilaksanakan ditingkat kabupaten.
"Kami berharap pelaksanaan pleno rekapitulasi hasil pemungutan suara di tingkat provinsi dapat berlangsung aman sehingga kamtibmas terjaga," kata I Ketut Suarnaya.
Rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara yang dilaksanakan KPU Papua Selatan berlangsung dari tanggal 7-10 Pebruari.
Provinsi Papua Selatan terdiri dari Kabupaten Merauke,Boven Digoel, Mappi dan Asmat.
Pewarta: Evarukdijati
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024