Solo (ANTARA News) - Perseman Manukwari dalam pertandingan terakhir berjanji akan tampil maksimal menghadipi Persis Solo dan memenangkan partai itu. Perseman yang sekarang mengantongi poin tiga, masih berpeluang meraih juara di Grup B Babak Delapan Besar Divisi I Nasional yang berlangsung di Solo, kata Pelatih Perseman Machdi Haris di Solo, Jumat. "Pertandingan ini memang tidak ada artinya karena semua tim yang masuk dalam delapan besar sudah masuk divisi utama, tetapi ini merupakan prestise, dan apabila tim kami bisa mengalahkan Persis Solo pada pertandingan terakhir Minggu (13/8) ada nilai tersendiri masuk ke final," katanya. Menghadapi Persis sebagai tuan rumah, diakui Machdi memang tidak gampang, tetapi ia yakin bisa menang apabila anak-anak asuhannya bisa bermain stabil seperti ketika menghadapi Persikabo Kabupaten Bogor, Kamis (10/8).Sementara pelatih Persis, Hanafi, mengatakan bahwa menghadapi Perseman pada pertandingan hari terakhir, timnya juga akan tampil habis-habisan dan semua pemain inti diturunkan. "Menghadapi Perseman yang mempunyai permainan dengan kecepatan tinggi, sudah disiapkan strategi khusus, ya untuk ini tidak saya beberkan sekarang, lihat saja nanti di lapangan," ujarnya. Tidak mau kalah, Manajer Persikabo Andri dalam pertandingan terakhir menghadapi Persiraja Banda Aceh, juga tidak akan main-main meski timnya saat ini menjadi juru kunci klasemen sementara."Sejak kami pertama datang ke Solo untuk mengikuti pertandingan babak delapan besar sudah berjanji bermain optimal, untuk itu meskipun sekarang tim kesebelasannya berada paling bawah klasemen sementara dalam menghadapi Persija hari terakhir kami juga akan tetap bermain seperti biasa," kata Andri. Persikabo juga ingin meraih kemenangan seperti tim yang lain, untuk itu dalam menghadapi Persiraja juga akan tampil secara maksimal dan semua pemain inti diturunkan. Pertandingan hari terakhir Minggu (13/8) akan berlangsung di dua tempat dengan waktu bersamaan yang dimulai pukul 15.30 WIB, Persis lawan Perseman berlangsung di Stadion Manahan dan Persikabo lawan Persiraja di Stadion R Maladi Sriwedari Solo. Klasmen sementara babak delapan besar Grup B Divisi I NasionalNo Tim M M S K (M-K) N1 Persis Solo 2 1 1 0 (4-2) 42 Persiraja Banda Aceh 2 1 1 0 (3-2) 43 Perseman Manukwari 2 1 0 1 (2-2) 34 Persikabo Kab Bogor 2 0 0 2 (1-4) 0 (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006