Los Angeles (ANTARA News) - Tokoh musik hip-hop dan pengusaha rekaman, Jay-Z, bergandengan tangan dengan PBB dan MTV dalam upaya mengatasi krisis air bersih di seluruh dunia. Jay-Z mengatakan ia mengemban tugas meningkatkan kesadaran tentang kian memburuknya kondisi pasokan air bersih dunia setelah mengetahui bahwa sebanyak 1,1 miliar orang hidup tanpa air minum yang bersih dan 2,6 miliar penduduk mengalami kelangkaan sanitasi yang memadai. "Saat saya mulai mencari dan mempelajari cara-cara agar saya menjadi orang yang berguna, hal pertama dimulai dari air," katanya dalam jumpa pers di markas besar PBB, sebagaimana dilaporkan DPA dan Reuters. Ia ingin memanfaatkan pengaruhnya pada kawula muda agar mereka melestarikan air pada saat ketika negara-negara miskin tak bisa memperoleh air minum yang cukup aman. Dalam jumpa pers itu ia menjelaskan bahwa dirinya akan menggunakan konser keliling dunianya mulai 9 September untuk mengunjungi negara-negara miskin yang menderita kelangkaan air bersih. Namun demikian, perusahaan rekamannya mengemukakan rincian dari pertunjukan kelilingnya belum diumumkan. Jay-z, yang merupakan Presiden dan Chief Executive Officer Def Jam Recordings yang berkedudukan di New York dan seorang penampil, juga merencanakan akan menjadi narator dalam sebuah film dokumenter MTV, "Diary of Jay-Z: Water for Life", yang akan ditayangkan pada 24 Nopember. Film dokumenter itu menampilkan sejumlah pertemuannya dengan orang-orang di seluruh dunia yang kekurangan air bersih. (*)
Copyright © ANTARA 2006