Jakarta (ANTARA News) - Produsen komputer Dell mengenalkan lini tablet anyar, Dell Venue, dalam beberapa varian ukuran layar dan sistem operasi.
Lini tablet Venue diproduksi dalam empat model baru yang ultra-tipis, didesain untuk mengubah cara orang hidup dan bekerja, kata Dell dalam pernyataan di laman resminya baru-baru ini.
Dell Venue yang menggunakan prosesor Intel tersedia dalam empat ukuran layar, 8 dan 11 inci untuk yang bersistem operasi Microsoft Windows serta model 7 dan 8 inci dengan sistem operasi Android.
Dell Venue 8 Pro dan Dell Venue 11 Pro sama-sama menjalankan sistem operasi Microsoft terbaru, Windows 8.1, berlayar HD IPS dan Full HD serta baterai yang bisa dicopot atau diganti.
Dell menawarkan asesoris opsi untuk kedua tablet, berupa Active Stylus, Slim Keyboard, Mobile Keyboard, dan Dell Tablet Desktop Dock.
Pada dua model bersistem operasi Windows itu, Dell menanamkan prosesor Intel Atom quad core berkode nama "Bay Trail, sedangkan pada dua varian bersistem operasi Android didukung prosesor Intel Atom Z2760.
"Orang hari ini mengharapkan kemungkinan pengalaman terbaik dari teknologi mereka--mereka menghitung itu untuk menjaga tetap terkoneksi dan bergerak bersamanya, di mana pun mereka berada," kata vice president Dell Personal Computing Group, Sam Burd.
Selain mengenalkan empat model tablet Venue, Dell juga mengumumkan hadirnya laptop Dell XPS dalam tiga variasi ukuran layar, XPS 11, XPS 15, dan XPS 13.
Dell mengatakan, Dell Venue 7, Venue 8, Venue 8 Pro dan XPS 15 akan tersedia mulai 18 Oktober di www.dell.com Amerika Serikat dan negara tertentu.
Sementara Venue 11 Pro, XPS 11 dan XPS 13 dengan layar sentuh akan tersedia di pasar pada November.
Venue 7 oleh Dell dipasarkan dengan harga 149,99 dolar, Venue 8 179,99 dolar, Venue 8 Pro 299,99 dolar, Venue 11 Pro 499,99 dolar, XPS 15 1.499,99 dolar, XPS 11 999,99 dolar, dan XPS 13 999,99 dolar.
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013