Denpasar (ANTARA News) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan bersama ribuan masyarakat Kota Denpasar mengadakan olahraga senam sehat di halaman DPRD Bali kawasan Niti Mandala Renon Denpasar, Sabtu pagi.

Dahlan memimpin senam sehat sekitar satu jam yang diikuti para pelajar, guru, pegawai dan masyarakat umum di Kota Denpasar dalam kegiatan olahraga yang digelar Yayasan Bung Karno.

Dengan mengenakan pakaian olahraga kombinasi warna putih dan hitam itu Menteri Dahlan Iskan melenggak lenggok dengan goyangan senamnya.

Ribuan peserta mengikuti gaya senam Dahlan sambil menikmati alunan musik.

Olahraga senam yang berlangsung sekitar satu jam itu kemudian dipandu instruktur senam Grace Tangkudung SPd dari Lala Studio untuk mengikuti gerakan senam indah lainnya.

Menteri BUMN Dahlan Iskan seusai senam sehat berbaur dengan pelajar dan masyarakat di lapangan hijau gedung wakil rakyat itu.

Menteri Dahlan Iskan berada di Bali dalam rangkaian mengikuti Konferensi Tingkat Tinggi Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (KTT APEC).

Ia mengatakan, kegiatan olahraga ringan rutin dijalani setiap pagi, termasuk kesempatan baik olahraga bersama masyarakat Kota Denpasar.

Sebelumnya, Dahlan juga bersepeda bersama ribuan masyarakat Kota Denpasar melintasi jalan tol sepanjang 12,7 km di atas perairan (JDP) yang melewati kawasan hutan bakau menghubungkan Bandara Ngurah Rai-Benoa-Nusa Dua di Kota Denpasar dan Kabupaten Badung.

Kegiatan bersepeda itu sekaligus memperkenalkan JDP kepada masyarakat yang umumnya ingin tahu jalan tol Bali Mandara yang dibangun khusus untuk mendukung kelancaran pelaksanaan KTT APEC.

Pewarta: IK Sutika
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013