Beijing (ANTARA) - Seorang pejabat China pada Selasa (27/2) menyebutkan bahwa kawasan Beijing-Tianjin-Hebei mencapai kemajuan luar biasa dalam pembangunan berkualitas tinggi selama satu dekade terakhir.

Pada awal 2014, China memulai sebuah strategi utama untuk mengoordinasikan pembangunan Beijing, Tianjin, dan Hebei, sebuah klaster kota regional yang disebut "Jing-Jin-Ji".

Pejabat senior Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional China Guo Lanfeng dalam sebuah konferensi pers menyampaikan bahwa
kawasan itu mencapai kemajuan dalam membangun sistem transportasi komprehensif, yang membantu meningkatkan pengelolaan perkotaan dan pembangunan terkoordinasi lintas wilayah.

Guo mengatakan sebuah jalan lingkar dengan jarak tempuh satu hingga satu setengah jam di antara kota-kota besar di kawasan tersebut pada dasarnya telah terbentuk.

Selama satu dekade terakhir, kawasan itu juga mengalami peningkatan besar dalam hal lingkungan ekologis. Pada 2023, rata-rata konsentrasi partikulat halus (PM2.5) di kawasan tersebut turun hampir 60 persen dibandingkan dengan level pada 2014.

"Beijing biru telah menjadi suatu hal yang normal bagi ibu kota China," kata Guo.

Pewarta: Xinhua
Editor: Imam Budilaksono
Copyright © ANTARA 2024