Jakarta (ANTARA) - Klub olahraga elektronik (e-sport) EVOS bersama AXIS berkomitmen untuk terus memperkuat ekosistem e-sport di Indonesia melalui pelaksanaan kompetisi dan program pembinaan pemain untuk menjadi profesional.
"Kami membuat program tidak hanya untuk tim tetapi juga komunitas supaya mereka juga mempunyai kesempatan untuk masuk ke seri profesional," kata Head of Commercial EVOS Tony Tham acara Konferensi Pers 5 Years Partnership EVOS-AXIS di Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan, EVOS dan AXIS memulai kerja sama sejak 2017 lalu dengan misi yang sama yaitu membangun ekosistem e-sport Indonesia menjadi lebih kuat dari tahun ke tahun.
Tony menyebutkan salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan menggelar kompetisi, tidak hanya secara dalam jaringan (online) maupun luar jaringan (offline).
Selain itu, mengadakan EVOS pro series yang memberikan kesempatan bagi para pemain e-sport di Tanah Air untuk masuk dalam akademi.
"Jadi anak-anak muda tidak hanya punya kesempatan berkompetisi tetapi punya kesempatan masuk ke akademi dan berkompetisi secara profesional," ujarnya.
Baca juga: ESI apresiasi EVOS-AXIS catatkan 70 kali gelaran turnamen e-sport
Tony mengatakan, pelaksanaan turnamen e-sport yang selama ini difokuskan secara daring dan terpusat di Jakarta juga akan dikembangkan ke kota-kota lain mulai tahun 2024.
AVOS dan AXIS, kata dia, akan mengunjungi beberapa kota, dimulai dari Surabaya, Jawa Timur, untuk menggaet lebih banyak penggemar di luar Jakarta dan memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk berinovasi melalui program AXISLabs.
Sejalan dengan itu, Head of Marketing Youth Segment PT XL Axiata Tbk Nahdiah Estu Pawestri mengatakan, AXIS sebagai penyedia layanan internet memainkan peranan strategis dalam pengembangan e-sport Indonesia.
Ia mengatakan, pihaknya memilih berkolaborasi dengan EVOS karena memiliki misi yang sama dan komitmen yang berkelanjutan untuk menumbuhkan ekosistem e-sport di Indonesia.
"Bukan hanya soal turnamen, soal merekrut pemain, tetapi ini tentang ekosistem e-sport yang harus diperkuat agar Indonesia bisa berkiprah di kancah dunia," katanya.
Baca juga: EVOS bina belasan talenta muda esport lewat EFC Pro Series Season 2
Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024