Rencananya, nanti kita akan sediakan mobil pengisi gas yang berkeliling untuk memasok gas di Rusun Marunda. Tapi, ini baru rencana, masih harus dibicarakan lagi lebih lanjut."
Jakarta (ANTARA News) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan memasang instalasi gas mulai 1 November 2013 di kawasan rumah susun (Rusun) Marunda, Jakarta Utara.
"Bulan November mendatang kita mau mulai memasang instalasi gas di Rusun Marunda, sehingga tahun depan setiap unit sudah menggunakan bahan bakar gas untuk keperluan rumah tangga," kata Kepala Dinas Energi dan Perindustrian DKI Jakarta Andi Baso di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa.
Menurut Andi, pemasangan instalasi gas di kawasan rusun tersebut akan dilakukan oleh Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI.
"Di samping itu, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akan menyediakan gas yang didistribusikan melalui pipa-pipa gas atau mobil pengisian gas atau Mobile Refueling Unit (MRU)," ujar Andi.
Di tempat yang sama, usai melakukan pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, Dirjen Migas Kementerian ESDM Edy Hermanto menuturkan akan ada mobil-mobil pengisi gas yang berkeliling di kawasan rusun itu.
"Rencananya, nanti kita akan sediakan mobil pengisi gas yang berkeliling untuk memasok gas di Rusun Marunda. Tapi, ini baru rencana, masih harus dibicarakan lagi lebih lanjut," tutur Edy.
Tidak berbeda dengan Andi, Edy juga mengungkapkan pemasangan instalasi gas di Rusun Marunda akan dilakukan oleh Pemprov DKI, melalui Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI.
"Pemasangan alat-alat atau instalasi gasnya akan dilakukan oleh pihak Pemprov DKI, tapi bisa juga kita ikut bantu. Namun, yang pasti kita (Kementerian ESDM) akan menyediakan gas," ungkap Edy.
Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Yonathan Pasodung menambahkan alasan dipilihnya Rusun Marunda yang pertama kali dipasang instalasi gas adalah karena rusun tersebut memiliki jumlah hunian terbanyak, yakni mencapai 2.500 unit.
"Kita pasang di Rusun Marunda dulu karena huniannya paling banyak. Kalau rencana ini berhasil, maka akan kita pasang instalasi gas di rusun-rusun lain yang ada di Jakarta," tambah Yonathan. (R027/Z002)
Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013