DPLK Taspen Life terbuka untuk seluruh lapisan masyarakat, antara lain nasabah individu, korporasi swasta...
Jakarta (ANTARA) - PT TASPEN (Persero) melalui anak usahanya PT Asuransi Jiwa Taspen (Taspen Life), mendirikan unit Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia di masa pensiun.
"DPLK Taspen Life terbuka untuk seluruh lapisan masyarakat, antara lain nasabah individu, korporasi swasta, hingga instansi dan lembaga pemerintah, serta menghadirkan dua program unggulan," kata Direktur Utama TASPEN ANS Kosasih di Jakarta, Senin.
Dua program unggulan tersebut adalah Program Pensiun Iuran Pasti dan Dana Kompensasi Pascakerja. Program Pensiun Iuran Pasti adalah akun asuransi milik pribadi/individu. Pada program ini, peserta dapat melihat pernyataan (statement) peserta secara langsung. Sehingga, apabila peserta berhenti bekerja, maka tempat bekerja tersebut tidak berhak untuk menolak pencairan.
Kosasih menuturkan Dana Kompensasi Pascakerja merupakan program asuransi yang secara langsung diurus oleh perusahaan tempat bekerja peserta tersebut. Sehingga, mekanisme pencairan dan administrasinya akan dilakukan oleh perusahaan tersebut, kemudian Taspen Life akan memberikan hasil manfaat ke peserta tersebut.
Lebih lanjut Direktur Utama Taspen Life Ibnu Hasyim mengatakan dalam pilihan instrumen investasi, DPLK Taspen Life menyediakan paket investasi konvensional dan syariah, serta dapat disesuaikan dengan kebutuhan peserta guna mencapai target pengembangan dana yang optimal.
"Diharapkan dengan hadirnya DPLK Taspen Life dapat memberikan perencanaan keuangan yang lebih baik dan persiapan pensiun sedari dini, serta mewujudkan cita-cita semua orang yang ingin hidup sejahtera dalam masa pensiun," ujarnya.
Baca juga: Taspen salurkan uang pensiun sesuai penetapan baru
Baca juga: Bank Mandiri Taspen adakan program operasi katarak gratis
Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2024