Mamuju (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) mengembangkan pembibitan ternak sapi unggul di Kabupaten Polewali Mandar (Polman).
Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Peternakan (DTPHP) Provinsi Sulbar, Syamsul Ma'arif di Mamuju, Kamis, mengatakan, Pemprov Sulbar melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Pembibitan Ternak dan Hijauan Makanan Ternak BPHMT mengembangkan pembibitan ternak unggul di Desa Beroangin Kecamatan Mapilli Kabupaten Polman.
Ia mengatakan, lahan yang dimanfaatkan sebagai lokasi pembibitan ternak sapi potong di Desa Beroangin tersebut, seluas 4,5 hektare.
Menurut dia, telah terdapat sebanyak 181 ekor bibit sapi unggul yang dikembangkan di lokasi pembibitan ternak sapi tersebut.
"Pembuatan sapi tersebut bertujuan untuk meningkatkan populasi ternak sapi di Sulbar yang mencapai 89.569 ekor tersebar pada enam kabupaten di Sulbar," katanya.
Selain itu untuk memenuhi kebutuhan peternak sehingga tidak akan kesulitan dalam menemukan bibit unggul untuk mengembangkan ternak sapi, telah disediakan Pemprov Sulbar.
Ia menyampaikan, Pemprov Sulbar terus berupaya membenahi lokasi pembibitan sapi yang akan menjadi sumber pendapatan asli daerah (PAD) Sulbar.
Ia mengatakan, masih terdapat kendala dalam mengembangkan dilokasi pembibitan sapi tersebut, karena kurannya sarana air bersih di daerah itu.
"Kesulitan air akan segera ditangani dengan membuat penampungan air untuk ternak disamping itu juga akan dibenahi fasilitas untuk mendukung terpenuhinya kebutuhan pakan ternak agar tidak kekurangan," katanya.
Baca juga: Pemkab Polman Siapkan Program Sejuta Sapi Brahman
Pewarta: M.Faisal Hanapi
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2024