Brasilia (ANTARA News) - Pengadilan Brazil pada Rabu memerintahkan senat menangguhkan semua gaji di atas 12.500 dolar dan mengembalikan hampir 90 juta dolar kelebihan gaji terbayar.

Audit pengadilan -yang bertugas mengawasi keuangan publik- menemukan 464 pejabat bekerja untuk senat menerima yang disebut "gaji super", jauh di atas batas aturan karyawan di sektor publik, yaitu sekitar 12.500 dolar sebulan.

"Kami tidak bisa terus membiarkan hal ini, perbedaan gaji, dengan sejumlah orang menerima gaji seperti pangeran dan (yang lain) menerima upah minimum" sekitar 678 reals atau (sekitar 300 dolar), kata Hakim Ketua Augusto Nardes, menurut media pemerintah Brasil.

Pengadilan memberi senat waktu 30 hari untuk menegakkan ukuran (standar gaji). Presiden Senat Renan Calheiros berjanji dalam sebuah pernyataan jika senat akan "segera menerapkan pengurangan" gaji sesuai batas konstitusi.

Pada bulan Agustus, pengadilan yang sama memerintahkan majelis rendah Brazil untuk menangguhkan gaji 1.000 pejabat yang melebihi batas hukum, tapi pengadilan tidak memaksa untuk mengembalikan kelebihan gaji di masa lalu, demikian laporan AFP.

Brazil dilanda aksi protes besar-besaran pada bulan Juni, dengan lebih dari satu juta orang turun ke jalan untuk memrotes buruknya pelayanan publik dan korupsi di negara yang memiliki kesenjangan lebar antara kelompok kaya dan miskin itu.


Penerjemah: GNC Aryani

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013