Berdasarkan rencana aksi tersebut, pada 2025, sistem standar untuk pencegahan dan pengendalian polusi di bandara harus dibangun, dan kemajuan positif harus dicapai dalam pengembangan teknologi pemantauan utama.Beijing (ANTARA) - China menerbitkan rencana aksi berjangka waktu tiga tahun untuk pencegahan dan pengendalian polusi suara di bandara-bandara sipil untuk mendorong transformasi hijau penerbangan sipil.
Rencana aksi tersebut diterbitkan bersama oleh Administrasi Penerbangan Sipil China, Kementerian Ekologi dan Lingkungan China, Kementerian Sumber Daya Alam China, dan Administrasi Negara untuk Regulasi Pasar China.
Berdasarkan rencana aksi tersebut, pada 2025, sistem standar untuk pencegahan dan pengendalian polusi di bandara harus dibangun, dan kemajuan positif harus dicapai dalam pengembangan teknologi pemantauan utama.
Pada 2025, bandara-bandara dengan pergerakan penumpang sedikitnya 5 juta penumpang secara tahunan harus memiliki kemampuan pemantauan tepat waktu dan penelusuran sumber kebisingan pesawat sipil, menurut detil rencana aksi itu.
Pada 2027, wilayah sekitar bandara, dengan pergerakan penumpang setidaknya 10 juta penumpang secara tahunan, harus memiliki kualitas lingkungan yang lebih baik, kata rencana aksi itu.
Pewarta: Xinhua
Editor: Indra Arief Pribadi
Copyright © ANTARA 2024