Jakarta (ANTARA News) - PT Triasmitra menggandeng perusahaan asal Inggris, Global Marine (GM) terkait kerjasama nota kesepahaman pembangunan pabrik fiber optik.
"Kerjasama ini dapat mengatasi kendala penyediaan kapal," kata Komisaris PT Triasmitra, Sartono melalui keterangan pers di Jakarta Rabu.
Sartono mengungkapkan pihak GM bersedia memberikan kontribusi bersama PT Triasmitra untuk membangun perusahaan fiber optik.
Dia menyatakan kerjasama dua perusahaan tersebut bertujuan meningkatkan kualitas dalam pengadaan kapal laut dan pemasangan kabel optik bawah laut.
Dia menambahkan pengadaan kapal untuk sarana penunjang infrastruktur pemasangan fiber optik di bawah laut.
"Saat ini, keberadaan kapal sangat terbatas sehingga pelayanan pemasangan fiber optik tidak optimal," ujarnya.
Sartono berharap langkah kerjasama itu dapat meningkatkan pelayanan pemasangan fiber optik di Indonesia.
Selain penyediaan kapal, pihak GM juga akan meningkatkan kemampuan sumber daya manusia PT Triasmitra.
Sartono menjelaskan industri fiber optik mulai berkembang di Indonesia, karena mayoritas perusahaan telekomunikasi menggunakan fasilitas "bandwidth".
Triasmitra sebagai satu-satunya perusahaan dalam negeri yang bergerak pada bidang submarine deployer dengan melayani pemasangan kabel optik bawah laut milik operator.
Triasmitra telah mengerjakan proyek fiber optik bawah laut, yakni pembangunan SKKL MBDC sepanjang 350 Km, SKKL BRPP (23 Km) dan pemeliharaan SKKL Kuala Tungkal – Sungai Liat, SKKL Bangka – Belitung, MIC 1 dan SKKL MBDC.(*)
Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013