"Bukan semata-mata menjadi ancaman bagi Polri tapi bisa membentuk persepsi negatif terhadap keamanan di dalam negeri," kata Bambang Soesatyo di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Senin.
Menurut Bambang, penembakan terhadap sejumlah anggota Polri yang waktunya hampir berdekatan, jika pelakunya tidak segera ditangkap maka bisa menumbuhkan aggapan perihal ketidakmampuan Polri menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Hal ini bisa menimbulkan persepsi, bahwa pelaku penembakan bnisa dengan mudah melaukai masyarakat sipil, karena polisi yang telah dipersenjatai sekalipun bisa menjadi korban penembakan," katanya.
Politisi Partai Golkar ini menambahkan, jika muncul persepsi ketidakyakinan masyarakat terhadap lembaga Polri atas kemampuannya menjaga rasa aman, akan mendorong setiap orang mempersenjatai diri sendiri untuk menjaga keamanannya.
Pewarta: Riza harahap
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013