Jakarta (ANTARA) - Berbagai peristiwa politik telah diwartakan Kantor Berita ANTARA pada Jumat (2/2) dan masih layak dibaca untuk informasi pagi ini.
1. 134 ribu relawan Ganjar-Mahfud siap ramaikan hajatan rakyat di GBK
Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Presiden (TKRPP) menyatakan 134 ribu relawan bakal menghadiri hajatan rakyat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta, Sabtu (3/2).
"Kami dari TKRPP 2024 Rumah Aspirasi Ganjar-Mahfud bersama 2.444 kelompok relawan yang terkonsentrasi di tiga provinsi, Jakarta, Banten, dan Jabar itu insyaallah akan mobilisasi kurang lebih 134.000 relawan untuk hadir di acara GBK tersebut," kata Kepala Divisi Program TKRPP Erwin Usman dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (1/2).
Silakan klik di sini.
2. Presiden tunjuk Tito Karnavian sebagai Plt Menko Polhukam
Presiden RI Joko Widodo menunjuk Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) menggantikan Mahfud Md. yang telah mengundurkan diri.
Penunjukan itu disampaikan Presiden dalam Keputusan Presiden Nomor 20/P Tahun 2024 yang ditandatangani di Jakarta, Jumat.
"Pada hari ini, Jumat, 2 Februari 2024, Presiden telah menandatangani Keppres Nomor 20/P Tahun 2024 yang berisi pemberhentian dengan hormat Bapak Mahfud Md. sebagai Menko Polhukam, serta penunjukan Bapak Tito Karnavian sebagai Pelaksana Tugas, Wewenang, dan Tanggung Jawab Menko Polhukam," kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam pesan singkat di Jakarta, Jumat.
Silakan klik di sini.
3. Capres Prabowo bakar semangat relawan saat kampanye di Makassar
Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto membakar semangat puluhan ribu pendukung dan relawannya untuk bersama-sama memenangkan pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto-Gibran saat berkampanye di Gelanggang Olahraga (GOR) Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
"Terima kasih atas dukungan rakyat Sulsel sejak bertahun-tahun percaya sama saya, dan sampai sekarang masih percaya sama saya. Memang dua kali saya kalah sama pak Jokowi. Tapi, saya menang di Sulawesi Selatan," paparnya kepada massa pendukung di Gedung GOR setempat, Jumat.
Silakan klik di sini.
4. Jokowi tanggapi isu suasana kabinet tidak nyaman
Presiden Joko Widodo menanggapi isu yang menyebut suasana Kabinet Indonesia Maju di tengah kontestasi Pilpres 2024 saat ini tidak nyaman.
Menurutnya, kabinet berjalan biasa saja, meski ada perbedaan pilihan politik dari masing-masing menteri.
"Biasa saja, bahwa ada perbedaan pilihan itu demokrasi, tidak perlu terlalu dibesar-besarkan,” jelas Presiden setelah menghadiri pembukaan Kongres XVI GP Ansor di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Jumat.
Silakan klik di sini.
5. Politikus PDIP: Ganjar-Mahfud paket lengkap dan berpengalaman
Politikus PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengatakan pasangan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud Md sebagai duet kaya pengalaman yang saling melengkapi dan memperkuat dalam menjalankan tugas.
Ganjar mempunyai bekal sebagai anggota DPR dan Gubernur Jawa Tengah selama dua periode, sedangkan Mahfud sosok yang kaya pengalaman di eksekutif, legislatif, dan yudikatif.
“Dari ketiga capres-cawapres, sangat jelas terlihat Ganjar-Mahfudlah yang lengkap, penuh pengalaman, dan prestasi dalam tugas penyelenggaraan negara, baik di bidang eksekutif, legislatif, maupun yudikatif,” katanya dalam keterangan diterima di Jakarta, Kamis (1/2).
Silakan klik di sini.
Pewarta: Narda Margaretha Sinambela
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2024