Kabul (ANTARA News) - Pasukan keamanan Afghanistan menahan delapan polisi yang tidak sengaja menewaskan enam anak-anak ketika mereka menembakkan roket ke sungai untuk menangkap ikan, kata pejabat pada Rabu.

Peristiwa itu terjadi pada Jumat di kabupaten Doshi, Provinsi Baghlan, ketika polisi di pinggir sungai menembakkan granat luncur ke air tersebut.

"Roket itu menghantam tempat anak-anak bermain, menewaskan enam di antara mereka dan mencederai dua lainnya," kata kementerian dalam negeri dalam pernyataan.

Delapan polisi dituduh menyalahgunakan senjata milik pemerintah dan ditahan serta diserahkan kepada oditur militer," tambahnya.

"Polisi itu tidak bermaksud membunuh anak-anak itu, mereka sedang menangkap ikan, tetapi roket itu menyasar ke lokasi lain dan menghantam satu tempat di pinggir sungai itu di mana anak-anak sedang berenang di air yang dangkal," kata juru bicara pemerintah setempat, Ahmad Jawid Basharat.Korban berusia antara 10 dan 14 tahun.

(Uu.H-RN)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013