London (ANTARA News) - AC Milan akan berhadapan dengan Red Star Belgrade di babak ketiga kualifikasi Liga Champions setelah diberi penangguhan hukuman oleh UEFA, Rabu. Juara Eropa enam kali itu semula tidak diperbolehkan ikut dalam kompetisi Eropa yang bergengsi itu setelah terbukti bersalah dalam skandal pengaturan hasil pertandingan Seri A, tetapi kemudian mendapat keringanan hukuman dari pengadilan banding sepakbola Italia. Red Star, yang juga pernah menjadi juara Eropa, merampungkan kemenangan agregat 4-0 atas tim Irlandia, Cork City setelah menang 3-0 di ibukota Serbia, Rabu. Dua gol hasil sundulan jarak dekat oleh penyerang internasional Nikola Zigic dan tendangan voli dari gelandang tengah Dejan Milovanovic mengantar Red Star meraih kemenangan meyakinkan. Dinamo Kiev dan Fenerbahce akan bertemu di grup berikutnya yang menguntungkan setelah hari Rabu menggilas lawan-lawannya yang lebih lemah. Kiev mengalahkan juara Latvia, Metalurgs 4-0 untuk meraih kemenangan agregat 8-1. Klub Turki Fenerbahce, yang dilatih oleh Zico dari Brasil, mengalahkan B36 dari Kepulauan Faroe, 5-0 dalam pertandingan tandang, guna mencapai kemenangan agregat 9-0. Dinamo Zagreb akan berhadapan dengan Arsenal setelah mengalahkan Ekranas dari Lithuania 5-2 di Kroasia, meningkatkan kemenangan mereka 4-1 dalam pertandingan tandang. Spartak Moscow lolos ke babak kualifikasi ketiga melalui gol pertandingan tandang, setelah bermain imbang 0-0 di ibukota Rusia melawan juara Moldova, Sherif. Pertandingan pertama berakhir dengan skor 1-1, demikian Reuters.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006