Madrid (ANTARA News) - Real Madrid mewujudkan impian mempertajam lini depan dengan mendatangkan Gareth Bale yang siap berkongsi dengan Cristiano Ronaldo.
Hanya ada sepasang pemain yang siap menjadi rival mereka di La Liga. Mereka adalah Leo Messi dan Neymar di kubu Barcelona, sebagaimana dikutip dari situs Marca.
Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale akan berhadap-hadapan dengan Messi dan Neymar di ajang "El Clasico' di musim ini yang digelar pada 27 Oktober 2013 di putaran kesepuluh La Liga.
Bale mengakar sebagai striker yang punya fisik kuat. Ia punya kecepatan dan daya gempur luar biasa di lini pertahanan lawan.
Apa kelebihan Bale? Ia punya tembakan kuat melesat siap merobek jala lawan. Ia banyak diberi kesempatan mengambil tendangan-tendangan bola mati. Penampilannya kelak nyekrup benar dengan Cristiano Ronaldo.
CR7, panggilan akrab Cristiano Ronaldo, sama dan sebangun dengan kemampuan Bale. Kedua pemain sama-sama mampu melakukan dribel dengan trengginas. Keduanya punya naluri mencetak gol luar biasa.
Real Madrid menaruh asa di lini depan kepada duet Cristiano dan Bale. Kedua pemain mampu menggunakan, baik kaki kiri maupun kaki kanan, sama-sama "hidup" dan sama-sama berbahaya bagi lawan.
Pergerakan Cristiano dan Bale mampu membuka ruang gerak, bahkan keduanya mampu menyongsong umpan-umpan matang menjadi gol.
Bale juga dapat difungsikan sebagai penyerang di lini kedua, selain sebagai pemain sayap. Dan Cristiano Ronaldo sudah membukukan diri sebagai pemain yang beringas di lini depan Madrid.
Carlo Ancelotti siap mengasah keduanya, menggabungkan Bale dan Ronaldo. Keduanya membuka rivalitas dengan kombinasi Neymar-Messi di Barcelona.
Messi mengandalkan kemampuan dribel, akurasi dalam melepas tembakan. Dunia telah akrab dengan gaya penampilannya di lapangan. Banyak lawan was-was bila Messi turun bermain.
Neymar, dianugerahi kemampuan teknik istimewa. Penampilannya mengingatkan orang dengan sederet pemain Brazil kondang, sebut saja Ronaldinho, Rivaldo dan Romario.
Penguasaan bola Neymar luar biasa. Lini pertahanan lawan perlu ekstra waspada dengan pergerakan Neymar. Kemampuan tekniknya mendekati sempurna, ia telah lama dirindukan bermain di Benua Biru.
Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013