... Madrid dan Tottenham telah mencapai kesepakatan untuk transfer Gareth Bale... "

Madrid (ANTARA News) - Kisah panjang transfer Gareth Bale dari Tottenham Hotspur ke Real Madrid akhirnya dapat diselesaikan pada Minggu, ketika klub Spanyol tersebut secara resmi mengonfirmasi kepindahan sang pemain tanpa menyebutkan nilai transfernya.

"Real Madrid dan Tottenham telah mencapai kesepakatan untuk transfer Gareth Bale," konfirmasi pernyataan di situs resmi klub.

"Sang pemain akan diikat klub untuk enam musim mendatang."

Berbagai laporan yang beredar menyebutkan bahwa kepindahan ini akan membuat Bale menjadi pemain termahal di dunia, dan pelatih Spurs Andre Villas-Boas mengatakan pada pekan lalu bahwa ia berharap klubnya menerima rekor transfer dunia untuk sang pemain.

Bagaimanapun, harian olahraga Madrid AS mengklaim pada Jumat bahwa Real akan membayar 91 juta euro, tiga juta euro lebih sedikit daripada jumlah yang dikeluarkan Los Blancos untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo pada 2009.

Bale akan diperkenalkan pada media dan penggemar klub pada Senin sore, setelah menjalani pemeriksaan medis.

Pemain Wales itu diincar oleh raksasa Spanyol tersebut menyusul serangkaian penampilan apiknya untuk Tottenham musim lalu, yang membuat dirinya mendapatkan penghargaan pemain terbaik Liga Utama Inggris dan pemain terbaik pilihan pewarta.

Bale mencetak 21 gol dari 38 penampilannya di Liga Utama Inggris, namun kemampuannya tidak cukup untuk membawa Spurs ke Liga Champions ketika mereka tersingkir dari peringkat keempat akibat selisih satu angka dengan rival London Utaranya Arsenal.

Dan kesempatan untuk bukan hanya bermain dengan sejumlah pemain terbaik dunia, dan juga partisipasi di kompetisi klub elit Eropa merupakan faktor signifikan bagi pemain 24 tahun itu untuk menggerakkan hasratnya pindah ke Real.

Bale dikritik pelatih Spurs, Andre Villas-Boas, Rabu, setelah ia menolak menghadiri latihan pada pekan lalu sebagai upaya agar dirinya segera dijual.

Bale sendiri tidak pernah bermain untuk Spurs sejak pertandingan persahabatan pramusim melawan Swindon Town pada 16 Juli, ketika ia pertama kali mengeluhkan sakit pada bagian gluteal dan kemudian masalah pada kakinya yang membuat ia absen saat timnya melakukan start impresif di Liga Utama Inggris.

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013