Aksu (ANTARA) - Gempa bumi bermagnitudo 7,1 mengguncang wilayah Wushi di Prefektur Aksu, Daerah Otonom Uighur Xinjiang, China barat laut, pada Selasa (23/1) pukul 02.09 Waktu Beijing atau 01.09 WIB, menurut Pusat Jaringan Gempa Bumi China (China Earthquake Networks Center/CENC).
Pusat gempa, dengan kedalaman 22 kilometer, terpantau pada koordinat 41,26 derajat lintang utara dan 78,63 derajat bujur timur, kata CENC.
Menurut Badan Gempa Bumi Xinjiang, pusat gempa berjarak sekitar 50 kilometer dari pusat wilayah Wushi, dengan lima desa berada dalam radius 20 kilometer di sekitar pusat gempa.
Beberapa rumah tempat tinggal dan kandang hewan ternak yang berada di pusat gempa roboh, dengan beberapa peternak mengalami luka ringan, menurut sejumlah sumber lokal.
Beberapa bagian area tersebut sempat mengalami gangguan pasokan listrik tak lama setelah gempa. Namun, pasokan listrik telah dipulihkan secara bertahap. Selesai
Pewarta: Xinhua
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2024