Kolaborasi yang baik antara pemerintah dan lembaga keagamaan seperti Wahdah Islamiyah memiliki dampak positif bagi pembangunan kota

Tarakan (ANTARA) - Wali Kota Tarakan, Kalimantan Utara Khairul melakukan pengukuhan Satuan Tugas (Satgas) Gerakan Sejuta Dai (GSD) yang tujuan utamanya menyebarkan nilai agama Islam pada masyarakat di daerah tersebut.

"GSG merupakan komitmen Wahdah Islamiyah dalam menyebarkan dakwah dan nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat," kata Khairul saat membuka secara resmi Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda) XVI Dewan Pengurus Daerah Wahdah Islamiyah Tarakan di Tarakan, Minggu.

Baca juga: Kemenag buka pendaftaran program 500 Dai untuk wilayah 3T

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Asrama Haji Transit Kaltara, dimana Khairul dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang telah diberikan oleh Wahdah Islamiyah terhadap pemerintah Kota Tarakan.

Menurut dia, kolaborasi yang baik antara pemerintah dan lembaga keagamaan seperti Wahdah Islamiyah memiliki dampak positif bagi pembangunan kota.

Baca juga: Kepolisian ingatkan peran Dai Kamtibmas untuk jaga kerukunan warga

Wali Kota juga menyampaikan harapannya agar musyawarah ini dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan keputusan - keputusan yang positif untuk kemajuan daerah.

"Semoga musyawarah ini dapat menjadi wadah bagi kolaborasi yang produktif demi kesejahteraan umat," kata Khairul.

Baca juga: Dirjen Bimas Islam: MDK tingkatkan pemahaman warga tentang agama

Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Sambas
Copyright © ANTARA 2024