Diperkirakan rupiah akan berada pada rentang harian Rp10.625-Rp10.865 poin

Jakarta (ANTARA News) - Mata uang rupiah masih melemah pada Senin pagi namun bergerak dalam kisaran yang mulai terbatas seiring dengan Bank Indonesia (BI) mengeluarkan beberapa kebijakan untuk memperkuat likuiditas.

Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Senin pagi bergerak melemah sebesar lima poin menjadi Rp10.980 dibanding sebelumnya di posisi Rp10.975 per dolar AS.

"BI mengeluarkan kebijakan dengan akan memperkuat likuiditas di perbankan nasional sebagai salah satu langkah kebijakan instrumen moneter rupiah sehingga kisaran pergerakannya mulai sempit," kata Kepala Riset Trust Securities, Reza Priyambada di Jakarta, Senin.

Ia menambahkan diumumkannya paket kebijakan dari pemerintah untuk menahan sentimen negatif di pasar keuangan global dan domestik juga menjadi salah satu pemicu pelemahan rupiah mulai terbatas.

"Meski demikian, diharapkan implementasinya dapat dijelaskan lebih rinci. Diperkirakan rupiah akan berada pada rentang harian Rp10.625-Rp10.865 poin," kata dia.

Ekonom Samuel Sekuritas, Lana Soelistianingsih menambahkan paket kebijakan BI dengan tujuan menambah suplai valas (valuta asing). Melengkapi kebijakan pemerintah, BI juga mengeluarkan dua paket kebijakan dengan tujuan, meningkatkan pasokan valas, dan manajemen likuiditas rupiah.

"Kedua kebijakan tersebut diikuti dengan langkah-langkah operasional yang lebih realistis dalam implementasinya. Tujuan paket yang pertama juga dimaksudkan untuk melakukan pendalaman pasar valas di Indonesia sebagai upaya untuk menarik devisa masuk ke dalam negeri," katanya.

Di paket kedua, lanjut dia, BI mencoba menarik rupiah dengan mengeluarkan instrumen baru Sertifikat Deposito Bank Indonesai (SDBI).

Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013