Jakarta (ANTARA) - Panglima Kodam XVIII/Kasuari, Mayor Jenderal TNI Ilyas Alamsyah Harahap beserta isterinya dan rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 1811/Teluk Wondama pada 15-17 Januari 2024.
Keterangan dari Kodim 0811/Teluk Wondama yang diterima di Jakarta, Kamis, menyatakan, ini merupakan kunjungan perdana pemimpin komando teritorial TNI AD tertinggi di sana sejak Kodim 1811/Teluk Wondama dibentuk.
Rombongan berjumlah 19 orang terdiri dari para asisten Kepala Staf Kodam XVIII/Kasuari dan kepala badan pelaksana Kodam XVIII/Kasuari tiba di Teluk Wondama atau Tanah Peradaban Orang Papua memakai kapal cepat.
Harahap disambut langsung oleh Bupati Teluk Wondama, Hendrik S Mambor, di pendopo rumah dinas bupati dengan acara tradisi penerimaan secara adat berupa pemasangan mahkota dan pemberian noken dan menginjak piring.
Melalui tradisi ini Harahap sebagai panglima tertinggi di wilayah Papua Barat dan Papua Barat Daya telah diterima di Kabupaten Teluk Wondama.
Di tempat yang sama juga digelar acara ramah tamah dan jamuan kasih dengan Forkopimda. Selama berada di Teluk Wondama, Harahap beserta rombongan berkesempatan menghadiri apel gabungan 300 personel TNI-Polri dan ASN. Apel dipimpin langsung oleh Pejabat Gubernur Papua Barat, Ali B Tomangmere.
Dalam sambutannya Harahap mengajak seluruh komponen masyarakat untuk menyukseskan pemilu serta menekankan netralitas TNI di setiap tahap pesta demokrasi.
Agar dapat mengenal lebih dekat prajuritnya, dia dan isterinya juga menyambangi Markas Kodim 1811/Teluk Wondama yang diawali dengan laporan dari Komandan Kodim 1811/Teluk Wondama, Letnan Kolonel Infantri Budi Setiasi.
Selain bersilaturahmi, dia juga bertatap muka dengan seluruh prajurit dan istri dan pada kesempatan tersebut dia menekankan netralitas TNI dan menggaungkan Pemilu Damai serta prajurit harus menjadi contoh masyarakat.
Kemudian mereka juga memberikan bantuan sosial bagi 10 anak terhambat pertumbuhannya.
Usai kunjungan ke Markas Kodim 0818/Teluk Wondama, Pangdam dan rombongan melanjutkan kunjungannya ke Pos Naikere untuk memastikan secara langsung kondisi prajurit Satgas Indonesia-PNG kewilayahan Yonif 407/PK dan situasi keamanan di wilayah tersebut.
Wilayah itu merupakan pintu gerbang Kabupaten Teluk Womdama, yang merupakan akses utama dari Kabupaten Kaimana dan Kabupaten Nabire.
Selama Harahap berada di Naikere, Nyonya Harahap sebagai Ketua Daerah XVIII/Kasuari meninjau PAUD Kasih III dan Tugu Pendaratan Injil yang terletak di Kampung Rasiei Pantai. Di akhir kunjungannya, Harahap dan rombongan mengunjungi situs Batu Peradaban dan tugu peringatan korban banjir Wasior.
Pewarta: Ade P Marboen
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2024