Kuala Lumpur (ANTARA News) - Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono dan Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Abdullah Ahmad Badawi mendapat anugerah Bintang Semangat Padi dari Pengakap Negara Malaysia (Gerakan Pramuka Nasional Malaysia).
Menurut rencana, Presiden Yudhoyono akan langsung menerima anugerah tersebut dari PM Malaysia Badawi pada Sabtu malam, 5 Agustus 2006, di Gedung Pusat Dagangan Dunia Putra (PWTC), Kuala Lumpur dalam acara makan malam perdana "Sekali Pengakap Selamanya Berpengakap" (Sekali Pramuka Tetap Pramuka).
Menurut Ketua Pengakap Negara Malaysia, Datuk Seri Dr Shafie Mohd Salleh, anugerah Bintang Semangat Padi merupakan anugerah tertinggi Persekutuan Pengakap Malaysia (PPM). Anugerah tersebut diberikan guna memperingati 100 tahun PPM yang jatuh pada 1 Agustus 2006.
"Dipilihnya kedua pemimpin negara menerima Bintang Semangat Padi karena keduanya sudah berbakti kepada negara masing-masing. Dan sebagai penghormatan, anugerah yang diterima Presiden Indonesia akan disampaikan langsung oleh PM Malaysia," tegasnya.
Presiden RI menurut rencana akan berangkat ke Kuala Lumpur Rabu sore untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Organisasi Konferensi Islam (OKI) di Putrajaya pada 3 Agustus 2006 sehubungan dengan serangan militer Israel kepada Palestina dan Lebanon.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006