Jakarta (ANTARA News) – Pebalap motor Monster Yamaha Tech 3 Cal Crutchlow berhasil mencatat waktu tercepat pada kualifikasi balap MotoGP Ceko, Sabtu malam WIB, dengan catatan waktu 1 menit 55,527 detik.

Dengan demikian pembal asal Inggris tersebut akan menduduki pole position atau urutan start pertama pada lomba hari Minggu (25/8). Ini adalah kali kedua pebalap ini menduduki pole position sepanjang karirnya di MotoGP, setelah yang pertama pada balapan di Belanda tahun ini juga.

Sementara itu pemimpin klasemen sementara kejuaaan dunia MotoGP, Marc Marquez dari tim Repsol Honda, hanya menduduki urutan ketiga, kalah cepat dari pebalap Alvaro Bautista yang menduduki urutan kedua.

Berikut hasil kualifikasi seperti yang dilaporkan oleh motogp.com:

Pos.


Pebalap

Negara


Motor


Waktu


1


Cal CRUTCHLOW

GBR


Yamaha


1'55.527


2


Alvaro BAUTISTA

SPA


Honda


1'55.754


3


Marc MARQUEZ

SPA


Honda


1'55.863


4


Dani PEDROSA

SPA


Honda


1'55.868


5


Jorge LORENZO

SPA


Yamaha


1'55.949


6


Bradley SMITH

GBR


Yamaha


1'56.014


7


Valentino ROSSI

ITA


Yamaha


1'56.186


8


Stefan BRADL

GER


Honda


1'56.477


9


Andrea DOVIZIOSO

ITA


Ducati


1'56.825


10


Nicky HAYDEN

USA


Ducati


1'56.979


11


Andrea IANNONE

ITA


Ducati


1'57.455


12


Colin EDWARDS

USA


FTR Kawasaki


1'58.392



Pewarta: Unggul Tri Ratomo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013