Denpasar (ANTARA) - Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Bali Wayan Koster mengatakan tak ingin kampanye mereka yang berupa pesta rakyat dibanding-bandingkan dengan gelaran serupa dari pasangan calon lain.

Di Denpasar, Rabu, tim pemenangan tersebut melakukan rapat koordinasi mengenai rencana kegiatan kampanye lewat konser musik di Lapangan Niti Mandala Renon, sementara diketahui pada Selasa (9/1) lalu kegiatan yang sama juga dilakukan pendukung pasangan calon Prabowo-Gibran, bahkan dihadiri langsung oleh Gibran Rakabuming Raka.

“Jangan dibanding-bandingkan, ini agenda sendiri. Ini bukan soal mendongkrak (suara), tidak mendongkrak tapi ini menghibur masyarakat,” kata Koster.

Ketua TPD Ganjar-Mahfud Bali itu mengatakan kegiatan ini dilakukan bersama relawan dengan target mendatangkan 20 ribu hadirin, ditambah kedatangan tim pemenangan di tingkat nasional.

“Ada Pak Jenderal Andika Perkasa (Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud) hadir, kalau pasangan calonnya tidak,” ujarnya.

Seperti halnya pesta rakyat yang diusung relawan Prabowo-Gibran di Bali, pesta rakyat Ganjar-Mahfud Bali juga dirancang terbuka dan gratis dengan mendatangkan puluhan UMKM dan musisi penghibur seperti NDX AKA, Tipe X, Lolot Band, Johny Agung and Double T, Bagus Wirata, dan Dj Mahesa pada Sabtu, 20 Januari 2024 mendatang.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Bali IGN Jaya Negara menambahkan kampanye ini tidak hanya pesta untuk masyarakat umum, namun sudah disiapkan massa pendukung Ganjar-Mahfud untuk hadir.

“Yang jelas tadi sudah kita bagi, per kabupaten/kota sedang menyiapkan massanya dengan dikoordinir ketua-ketua DPC, yang jelas kami disamping selaku relawan juga rata-rata pemimpin daerah pasti kami ingin jaga daerah tetap aman, itu skala prioritas,” kata dia.

Wali Kota Denpasar itu menyampaikan dari hasil rapat koordinasi bersama perwakilan relawan diputuskan bahwa keamanan menjadi prioritas dalam kampanye ini mengingat puluhan ribu orang diprediksi memadati Lapangan Niti Mandala Renon sejak sore.

Kemudian target mereka dapat memberikan ruang kepada pelaku UMKM untuk bisa berpartisipasi melakukan transaksi, serta fokus utama untuk sosialisasi pasangan calon Ganjar-Mahfud di Bali.

“Yang penting suksesnya acara ini ada dua, yaitu sosialisasi Ganjar-Mahfud berjalan baik dan yang acaranya aman,” kata Jaya Negara.

Untuk diketahui rapat koordinasi jelang kampanye pesta rakyat ini dilakukan tim pemenangan daerah bersama 25 elemen relawan di Bali, beberapa diantaranya seperti KAPT (komunitas alumni perguruan tinggi) Bali, Ganjarist, Ganjarian Spartan, Sahabat Ganjar, SoGan (Sobat Ganjar), Sahabat Ganjar Nusantara, dan Sahabat Ganjar Bali.
Baca juga: Ganjar ajak kaum muda Bali praktik politik dengan ikut timses
Baca juga: Koster sebut anggota PDIP tak ada yang bahas soal penurunan baliho
Baca juga: PDIP yakin Ganjar menang 95 persen di Bali di luar efek Jokowi

Pewarta: Ni Putu Putri Muliantari
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024