“Pelayanan shipment batubara ini berkolaborasi dengan KBS dalam kegiatan logistik yang termasuk penyediaan tongkang untuk pengiriman ke PLTU Jawa 7 dan ke PLTU Labuan yang keduanya terletak di Serang, Banten,” ujar Direktur Operasi KJL Rangga Pranacitra.
Pelabuhan KBS memberikan fasilitas blending batubara kepada PLN BBN sebagai nilai tambah pada pelayanan jasa pelabuhan. Layanan yang diberikan tidak hanya pada transportasi darat namun juga transportasi laut dengan tongkang yang hingga saat ini telah dilakukan oleh KJL sebanyak 16 shipment.
Rangga melanjutkan, KJL akan terus mengembangkan dan mendukung penuh segala layanan kegiatan logistik sebagai perusahaan total logistik yang terintegrasi.
“Melanjutkan apa yang sudah kita jalankan, KJL akan terus mengembangkan serta memastikan seluruh pelayanan logistik dapat berjalan dengan baik,” tukasnya.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2024