Guangzhou (ANTARA News) - Enam orang dikonfirmasi tewas dan tiga orang lagi hilang di Provinsi Guangdong di China Selatan akibat bencana alam yang dipicu oleh muson barat-daya, kata pemerintah lokal pada Sabtu (17/8).
Awal pekan ini, empat orang tewas dan empat orang lagi hilang di provinsi itu akibat hujan lebat dan banjir yang dipicu oleh Topan Utor.
Hingga pukul 16.00 Sabtu, lebih dari satu juta orang dari 262 desa dan kota kecil terpengaruh oleh hujan lebat yang disebabkan oleh angin muson, kata Markas Bantuan Kematau dan Pengendalian Banjir Provinsi tersebut, sebagaimana dilaporkan Xinhua.
Ditambahkannya, 109.300 orang lagi dipindahkan ke tempat aman.
Menurut markas tersebut, 70.650 hektare lahan pertanian terkena dampak, sementara 1.936 rumah ambruk.
Hujan lebat telah mengganggu transportasi, sehingga lebih dari 3.000 warga terjebak di Kabupaten Zijin, kata pemerintah setempat.
Upaya pertolongan sedang berlangsung. Hujan lebat diperkirakan berlanjut di Guangdong pada Minggu, kata biro meteorologi provinsi itu.
Penerjemah: Chaidar Abdullah
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013