Manado (ANTARA News) - Dua perempuan Sulawesi Utara, Ingka M. Wangko dan Jelita Karamoy akan menaklukkan puncak Gunung Elbrus, Rusia, pada pekan depan.
"Puncak Piramida Cartenz sudah ditaklukkan. Saat ini sementara melakukan persiapan dan diperkirakan pada akhir Agustus sudah berada di Rusia," kata Ingka di Manado, Kamis.
"Tanggal 21 Agustus kami sudah harus berada di Jakarta untuk pengurusan administrasi sebelum berangkat ke Rusia yang dibantu oleh kedutaan besar Indonesia yang ada di sana," katanya.
Ingka yang mahasiswa Semester VIII Universitas Negeri Manado itu mengatakan transportasi dan akomodasi selama berada di Rusia akan difasilitasi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Sulut dan sponsor lainnya.
Dia mengatakan yang masih menjadi persoalan adalah ketersediaan dana pendukung perjalanan karena anggaran yang terkumpul belum setengahnya.
Ingka mengharapkan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, gubernur, wakil gubernur, sekretaris daerah, dan pejabat terkait lainnya dapat menopang kegiatan itu.
"Dari sisi fisik dan mental kami sangat siap karena sejak bulan lalu telah melaksanakan latihan menempa mental dan fisik di Gunung Klabat. Tidak terhitung lagi kami naik turun puncak gunung itu. Tinggal sekarang adalah dana yang masih jadi persoalan," katanya.
Dia mengatakan apabila dana yang dikumpulkan tidak sesuai dengan harapan, kemungkinan paling minimal adalah tetap memberangkatkan satu orang dengan satu operator ke Rusia.
"Kami menargetkan puncak Elbrus ditaklukkan dalam dua pekan, sebelum kami tiba kembali di Manado pada September bulan depan. Mudah-mudahan cuaca bersahabat, sehingga segala rencana bisa dilakukan sesuai dengan jadwal," katanya.
Pewarta: Karel A Polakitan
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013