Jakarta (ANTARA) - PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau ID FOOD, Holding BUMN Pangan, menaikkan target laba bersih perusahaan sebanyak 30 persen menjadi Rp160 miliar pada tahun 2024.
Direktur Utama ID FOOD Frans Marganda Tambunan optimistis nilai tersebut mampu tercapai dengan tiga transformasi utama di bidang keuangan, model bisnis dan operasional.
"Naik 30 persen, kalau enggak salah 160-an (Rp160 miliar), jadi growth-nya juga tinggi," ujar Frans saat berbincang di Kantor ID FOOD, Jakarta, Senin.
Lebih lanjut, ID FOOD juga meningkatkan target pendapatan dari Holding BUMN Pangan tersebut menjadi Rp19,5 triliun pada 2024.
Menurut Frans, tiga transformasi utama tersebut dapat membawa ID FOOD menjadi perseroan yang lebih baik secara keuangan.
"Jadi keuangan, model bisnis, dan operasional ini satu paket tidak bisa dipisahkan. Itu kenapa Pak Wamen (Kartika Wirjoatmodjo) tadi push untuk tiga ini," kata Frans.
Namun demikian, Frans menyebut tidak semua perusahaan BUMN yang melakukan transformasi memiliki pengelolaan keuangan yang buruk.
Menurut Frans, di era digital dan keterbukaan, perusahaan yang tidak bisa beradaptasi dengan baik akan tertinggal dan tak mampu bersaing.
"Jadi kalau kita bicara transformasi, tidak masalah mengenai perusahaan sakit atau sehat, lihat dinamika perubahan yang cepat ini di teknologi, di market, maupun perusahaan sakit atau sehat harus siap-siap bertransformasi," ucapnya.
Frans menyebut program transformasi atau restrukturisasi tidak dibuat untuk jangka pendek. Program ini diharapkan mampu menjadikan ID FOOD dan anak-anak perusahaannya bisa terlepas dari masalah keuangan dan mandiri.
Lebih lanjut, ID FOOD akan menerima hasil keputusan akhir dari restrukturisasi apabila ditemukan anak perusahaan yang tidak sehat.
"Kalau memang terpaksa anak perusahaan, kita lihat setelah diobatin kambuh lagi, ya udah, ini treatment-nya beda, bukan diperbaiki tapi ada action yang lebih tegas," ujar Frans.
Baca juga: Dirut ID FOOD sebut transformasi EBITDA tingkatkan performa perusahaan
Baca juga: Wamen BUMN sebut restrukturisasi ID FOOD selesai dalam sembilan bulan
Baca juga: ID FOOD dan D3 Labs kembangkan industri perikanan berbasis blockchain
Pewarta: Maria Cicilia Galuh Prayudhia
Editor: Biqwanto Situmorang
Copyright © ANTARA 2024