masyarakat diimbau untuk menghubungi pusat informasi
Jakarta (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengeluarkan peringatan siaga 2 di Pintu Air Angke Hulu berdasarkan laporan tinggi muka air dari pos pemantau di lokasi tersebut pada Sabtu sore.
Dikutip dari laman resmi https://bpbd.jakarta.go.id/, tinggi muka air Pintu Air Pos Angke Hulu pada pukul 18.00 WIB berada pada posisi 300 centimeter (cm) atau berstatus Siaga 2 dengan kondisi cuaca mendung.
Kenaikan tinggi muka air tersebut terjadi sejak pukul 15.00 WIB dengan tinggi 260 cm, kemudian pada pukul 17.00 WIB dengan tinggi 285 cm
BPBD DKI juga mengimbau kepada masyarakat di sekitar wilayah Kembangan Selatan, Duri Kosambi, Kembangan Utara, Rawa Buaya, Cengkareng Timur, Kedaung Kaliangke, Kapuk, Kamal Muara, Kapuk Muara untuk mengantisipasi munculnya genangan.
Upaya antisipasi juga telah dilakukan BPBD DKI Jakarta seperti, penyebaran informasi melalui media sosial, sistem peringatan dini bencana (disaster early warning system/ DEWS), dan pemberitahuan kepada camat dan lurah di lokasi yang berpotensi terdampak.
Baca juga: BPBD DKI prediksi curah hujan lebat terjadi hingga 10 Januari
Baca juga: Lima RT dan enam ruas jalan di Jakarta tergenang akibat hujan
Baca juga: BPBD DKI catat genangan di Kuningan Barat capai 60 sentimeter
Pewarta: Ilham Kausar
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024