Jakarta (ANTARA/JACX) - Sejumlah berita terpopuler akhir pekan yang menarik untuk disimak, mulai dari penyanyi dangdut Saipul Jamil ditangkap oleh pihak kepolisian, tabrakan kereta di Bandung, hingga Presiden Joko Widodo makan malam bersama Menteri Pertahanan yang juga salah satu calon presiden Prabowo Subianto.

Berikut berita-berita tersebut :

1.Sempat ditangkap di Jakbar, Saipul Jamil negatif konsumsi narkoba

Artis Saipul Jamil yang ditangkap polisi di dekat Halte TransJakarta Jelambar, Jakarta Barat pada Jumat sore dinyatakan negatif mengonsumsi narkoba kendati asistennya positif menggunakan narkotika. Berita selengkapnya di sini.


2.Empat orang meninggal akibat kecelakaan kereta api di Bandung

Kecelakaan kereta api yang terjadi pada Jumat di wilayah Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat, telah mengakibatkan empat orang meninggal dan 28 orang terluka menurut pejabat kepolisian. Selengkapnya di sini.

3.KA Turangga tabrakan dengan KA Lokal di Cicalengka
KA Turangga tujuan Bandung dilaporkan bertabrakan dengan KA Lokal Bandung Raya di petak stasiun Cicalengka-Haurpugur, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat. Selengkapnya di sini.


4.Grace Natalie sebut Jokowi-Prabowo makan malam sebagai "bestie"

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Grace Natalie mengatakan makan malam yang dilakukan Presiden Joko Widodo dengan Prabowo Subianto adalah santap malam dua sahabat atau yang biasa disebut dengan istilah bestie. Selengkapnya di sini.


5.Israel: Palestina akan jalankan urusan sipil di Gaza pascakonflik

Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant pada Kamis (4/1) mengatakan bahwa warga Palestina akan menjalankan urusan sipil di Jalur Gaza, sementara Israel akan mempertahankan kendali keamanan di wilayah kantong itu setelah konflik berakhir. Selengkapnya di sini.


Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024