Pasangan Bambang DH-Said Abdullah akan menggelar kampanye rapat umum tiga kali. Tapi mengenai waktu dan lokasinya belum kami tentukan,"
Bojonegoro (ANTARA News) - Tiga pasangan Pilkada Jatim yaitu Soekarwo-Syaifullah Yusuf, Bambang DH-Said Abdullah dan Kofifah Indar Parawansa-Herman Surjadi Sumawiredja berencana menggelar kampanye rapat umum di Bojonegoro.
"Pasangan Bambang DH-Said Abdullah akan menggelar kampanye rapat umum tiga kali. Tapi mengenai waktu dan lokasinya belum kami tentukan," kata Sekretaris DPC PDIP Bojonegoro Donny Bayu Setiawan yang juga tim sukses Bambang DH-Said Abdullah di Bojonegoro, Minggu.
Ditemui di sela-sela acara deklarasi damai Pilkada Jatim, Donny menjelaskan di dalam kampanye rapat umum itu, di semua lokasi akan mendatangkan jurkam Bambang DH., atau Said Abdullah atau keduanya, termasuk jurkam tingkat Jatim dan nasional.
"Selain kampanye rapat umum kami juga akan menggelar kampanye lainnya berupa bakti sosial," katanya.
Hal senada juga disampaikan Ketua Tim Sukses Pasangan Soekarwo-Syaifullah Yusuf (Karsa) M.Chuzaini yang menyebutkan pasangan Soekarwo-Syaifullah Yusuf jugaakan menggelar kampanye rapat umum sekali pada 18 Agustus.`
"Kampanye rapat umum akan dihadiri Soekarwo-Syaifullah Yusuf. Hanya lokasinya masih belum kami tentukan," jelasnya.
Pasangan Kofifah Indarparawansa-Herman Surjadi Sumawiredja juga akan menggelar kampanye rapat umum di Bojonegoro sekali. Mengenai waktu dan lokasinya masih dalam pembahasan, kata Amin Priyanto yang juga tim sukses pasangan Kofifah Indarparawansa-Herman S.
Dalam pernyataan deklarasi damai di Mapolres setempat tidak dihadiri perwakilan pasangan Eggi Sudjana- M.Sihat. Pasangan Karsa diwakili M. Chuzaini, pasangan Kofifah Idarparawansa-Herman Surjadi Sumawiredja, diwakili Amin Priyanto dan pasangan Bambang DH-Said Abdullah diwakili Donny Bayu Setiawan.
Dimintai konfirmasi Kapolres Bojonegoro AKBP Rakhmad Setyadi mengatakan belum bisa menentukan jumlah personel keamanan yang akan diterjunkan untuk mengamankan dalam rapat kampanye umum.
"Penentuan jumlah personel akan ditentukan berdasarkan pemberitahuan yang disampaikan masing-masing tim kampanye peserta Pilkada Jatim mengenai massa yang datang," jelasnya.
Yang jelas, katanya, pengamanan kampanye Pilkada Jatim yang akan dimulai sejak 12--25 Agustus disiagakan 2/3 dari 671 personel di polres, dengan didukung personel dari Kodim 0813, Satpol PP, juga instansi terkait lainnya.
"Kami juga sudah merencanakan pola pengamanan Pilkada Jatim mulai skala kecil sampa skala besar," tandasnya.
(KR-SAS/Z003)
Pewarta: Slamet Agus Sudarmojo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013