Kuala Lumpur (ANTARA News) - Seorang tentara Malaysia ditembak ketika berpatroli di sepanjang perbatasan dengan Thailand Sabtu pagi, kata polisi.

Mohd Nashir Ya, pejabat senior polisi di negara bagian Kedah Utara, seperti dikutip oleh kantor berita negara Bernama menjelaskan bahwa tentara berumur 26 tahun itu ditembak ketika memperbaiki bagian pagar perbatasan yang telah dibuka.

Prajurit itu dilaporkan melakukan patroli perbatasan dengan sesama tentara lainnya untuk melihat kemungkinan penyelundupan ketika ia melihat pagar perbatasan rusak.

Ia ditembak di punggungnya setelah selesai memperbaiki pagar perbatasan itu.

Tentara tersebut kemudian dikirim ke rumah sakit terdekat dan dilaporkan dalam kondisi stabil.Polisi mengatakan mereka sedang menyelidiki kasus itu.

(Uu.H-AK/

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013