Yogyakarta (ANTARA News) - Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Herman Prayitno mengatakan untuk menghindari kecelakaan terbang, kecelakaan kerja dan persoalan yang disebabkan tidak tertibnya administrasi, kata kuncinya adalah disiplin. Untuk itu, disiplin harus menjadi nafas setiap langkah pelaksanaan tugas di Angkatan Udara, tandas dia dalam amanatnya pada upacara peringatan 59 Tahun Hari Bhakti TNI AU di Stadion Sasana Krida Akademi Angkatan Udara (AAU) di Yogyakarta, Sabtu. KSAU mengatakan, dalam setiap pelaksanaan tugas, TNI AU tidak akan terlepas dari tantangan dan hambatan. Namun, tantangan yang terjadi tidak boleh menyurutkan langkah untuk lebih maju. Menurut dia, tantangan harus dapat ditransformasikan menjadi peluang agar lebih tangguh dan bijak dalam menyikapi persoalan, sekaligus mencari solusinya. "Yang tidak kalah penting adalah masalah disiplin yang mendasari segala aspek dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Angkatan Udara," sambungnya. Ia juga mengatakan, disiplin itu pula yang mendasari suksesnya peristiwa 59 tahun lalu ketika TNI AU melakukan penyerangan ke kubu musuh. Upacara peringatan 59 Tahun Hari Bhakti TNI AU diikuti jajaran TNI AU, termasuk para siswa AAU. Pada kesempatan ini dilakukan penyerahan santunan secara simbolis dari KSAU kepada anggota TNI AU yang menjadi korban gempa di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006