mengacungkan jari tengah kepada petugas
Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan (Sudinhub Jaksel) mengungkapkan pihaknya menyetop sebuah mobil pribadi di kawasan Setiabudi karena pengendara diduga melakukan tindakan tak senonoh ke petugas, pada Rabu (3/1).
"Pengendara mobil warna merah, empat kali melintas sambil merekam video dan mengacungkan jari tengah kepada petugas sehingga kami menyetop mobil tersebut untuk menanyakan maksudnya," kata Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan (Sudinhub Jaksel) Bernad Octavianus, saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis.
Bernad menjelaskan, pengendara bersikeras tak mau membuka mobilnya dan memilih meneruskan perjalanan sehingga menyebabkan satu petugas Dishub setempat naik ke atas kap mobil dan terbawa sampai kawasan Menteng Jakarta Pusat .
"Mungkin agak panik, pengendara mobil sempat menuruti petugas kita untuk menepi tetapi karena melihat petugas agak ramai sehingga pengendara melajukan kendaraan dan membuat satu petugas yang berada di depan melompat ke kap mobil," katanya.
Bernad menambahkan saat kabur dari petugas, pengendara mobil merah juga menyerempet pengendara motor lain, namun tidak berhenti.
"Ada dua warga yang mencoba mengejarnya dan berhasil memberhentikan mobil itu di Jalan Menteng, Jakarta Pusat dan diselesaikan di situ," tambah Bernad.
Baca juga: Dishub DKI diminta terbuka terkait petugas terbawa di kap mobil
Sebelumnya, beredar di sosial media Instagram @terangmedia seorang petugas Dishub naik ke kap mobil pengendara.
Video tersebut memperlihatkan petugas Dishub sedang beradu mulut dengan pengendara sambil mengetuk pintu mobil dan meminta pengendara minggir ke tepi jalan dan membuka kaca.
Pengendara pun bertanya mengapa dia diberhentikan oleh petugas Dishub. Namun, petugas Dishub tidak menjawab pertanyaan tersebut.
Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mengakui adanya insiden petugas hingga terbawa di kap depan mobil seorang pengendara mobil pribadi, saat melakukan pengawasan parkir liar di Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan (Jaksel) pada Rabu (3/1).
"Ya, pada Rabu, 3 Januari 2024 jam 13.30 WIB, anggota Dishub melakukan pengawasan parkir liar di wilayah Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo.
Baca juga: Dishub DKI akui ada insiden petugas naik di kap mobil pribadi
Lalu, pada saat bertugas di Jalan Denpasar Raya, salah satu pengendara mobil berwarna merah merekam dan mengacungkan jari tengah ke semua petugas Dishub DKI.
Bahkan, mobil tersebut sudah melintas sebanyak empat kali di lokasi tersebut.
"Avanza berwarna merah nomor polisi A 1679 yang merekam dan mengacungkan jari tengah ke semua petugas, pengendara tersebut melintas sebanyak empat kali di lokasi tersebut," ujar Syafrin.
Pewarta: Bayu Pratama Syahputra
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2024