Jakarta (ANTARA) - Masa kampanye pasangan calon presiden dan wakil presiden Pilpres 2024 telah memasuki hari ke-34, Minggu (31/12), yang merupakan penghujung tahun 2023.

Simak kegiatan kampanye ketiga pasangan calon, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, serta Ganjar Pranowo-Mahfud MD di hari terakhir tahun 2023.


Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar

Pada penghujung tahun 2023 pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), pada hari ke-34 kampanye Pilpres 2024, melanjutkan kunjungannya di dua provinsi berbeda.

Anies Baswedan merayakan malam Tahun Baru 2024 bersama keluarga di kawasan Malioboro, Kota Yogyakarta, Yogyakarta, Minggu malam.

Anies bersama istri, Fery Farhati, dan putrinya, Mutiara Annisa Baswedan, beserta rombongan tiba di Teras Malioboro 2 sekitar pukul 20.30 WIB.

"Lho ini kan kampung halaman saya. Rumah saya di Taman Yuwono, Jalan Dagen, dekat Malioboro," tutur Anies kepada awak media.

Anies mengaku senang setelah merampungkan tugasnya sebagai gubernur DKI Jakarta kini dapat kembali ke kampung halaman tempat ia menghabiskan masa kecilnya.

"Alhamdulillah bisa kembali dengan keluarga ke Yogyakarta dan berakhir tahun di kawasan Malioboro tempat masa kecil saya," kata dia.

Mantan gubernur DKI Jakarta dua periode itu mengaku memilih mampir di Teras Malioboro 2 sekaligus bernostalgia di lapak lesehan kuliner dengan menu burung dara goreng hingga ayam goreng yang menjadi langganannya semasa duduk di bangku SMA.

"Sudah ada sejak zaman saya SMA. Langganan dari dulu," ucap Anies.

Sebelum menghabiskan malam tahun baru di Malioboro, Anies juga mengunjungi Posko AMIN yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), tepatnya di Rumah Jaringan Relawan Nasional Anies Baswedan (Jarnas ABW) Kabupaten Sleman, DIY.

Sementara pada hari yang sama Cak Imin sapaan akrab Muhaimin Iskandar, masih berkeliling di Provinsi Jawa Timur, untuk menguatkan basis pemilih pasangan AMIN di provinsi tersebut.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu akan berdialog dengan pengusaha dan petani anggrek serta tokoh lintas Kota Batu, dan sekitarnya.

Cak Imin berkampanye dengan membunyikan kentungan di Kota Batu, Jawa Timur, Minggu, sebagai simbol mengajak masyarakat untuk melaksanakan perubahan melalui Pemilu Presiden/Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Muhaimin menjelaskan bahwa kentungan itu merupakan alat yang menjadi budaya masyarakat untuk membangunkan orang-orang dari tidur. Dalam konteks ini, dia mengajak masyarakat untuk bangun dan membuka mata menuju perubahan.

"Mari kita bangun dari tidur kita, membuka mata, siapkan niat pada tanggal 14 Februari, kita siapkan niat untuk perubahan Indonesia," kata Muhaimin dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta.



Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Pada penghujung tahun 2023, calon presiden Prabowo Subianto mengosongkan jadwal kegiatannya, sedangkan Gibran Rakabuming Raka melanjutkan kampanye di Kalimantan Selatan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun ANTARA, Prabowo mengosongkan jadwal kegiatannya, baik sebagai Menteri Pertahanan RI maupun calon presiden.

Sementara itu, Gibran melanjutkan kegiatan kampanyenya dengan berkunjung ke Kalimantan Selatan dan menghadiri acara jalan sehat pada Batulicin Festival di Kalimantan Selatan, Minggu.

Gibran melakukan jalan sehat ditemani oleh istrinya Selvi Ananda dengan mengenakan jaket berwarna biru muda.

Dalam kesempatan itu, Gibran mengatakan bahwa agendanya pada hari ini untuk berjalan pagi sambil membeli makanan yang dijual di tempat itu.

"Ya, jalan sehat saja sambil beli cilok. Ini 'kan acaranya sampai tahun baruan. Ramai. Sampai nanti malam," ujar Gibran.



Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo pada 31 Desember 2023 mengunjungi sejumlah wilayah di Jawa Tengah, sedangkan calon wakil presiden Mahfud MD menghabiskan hari terakhir 2023 di Jakarta.

Pada malam pergantian tahun, mantan gubernur Jawa Tengah dua periode tersebut mengatakan bahwa sebenarnya momen pergantian tahun adalah hal biasa.

"Hal yang penting sebenarnya apa yang akan kita lakukan pada esok hari," kata Ganjar saat menghadiri “Doa Bersama Gus Ali Gondrong” di Desa Jetis, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Sebab itu, Ganjar mengajak masyarakat untuk menjadi pribadi yang lebih baik sejak hari berganti atau mulai awal 2024.

"Kita tidak pernah tahu kalau tidak ada kalender jangan-jangan tidak berganti tahun, esok hari berganti, lusa berganti, berikutnya berganti dan terus menerus. Tetapi kita akan menjadi orang yg merugi kalau besok tidak lebih baik dari hari ini," katanya.

Sementara itu, Mahfud MD memilih untuk menghabiskan malam tahun baru di Jakarta dan beristirahat di kediaman.
​​​​​​​
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menerima pendaftaran tiga bakal pasangan capres-cawapres, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
​​​​​​​
Masa kampanye ditetapkan mulai tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sementara pemungutan suara dijadwalkan pada tanggal 14 Februari 2024.

 

Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2024