kita sebar di seluruh titik persimpangan jalan
Medan (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan, Sumatera Utara, mengerahkan sebanyak 1.125 personel untuk memberikan kenyamanan bagi warga kota menjelang malam pergantian tahun.
"Ini sudah menjadi tugas rutin kami di malam pergantian tahun, bahwa seluruh personel kita kerahkan. Tidak ada personel dibolehkan libur," tegas Iswar di Medan, Sabtu.
Pihaknya mengungkapkan seluruh personel nantinya akan bertugas sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing, baik di kantor maupun lapangan.
Namun sebagian besar dari jumlah personel itu akan disebarkan di titik-titik yang dinilai rawan kemacetan arus lalu lintas di wilayah Ibu kota Provinsi Sumatera Utara.
"Misalnya yang mengatur lalu lintas, maka kita sebar di seluruh titik persimpangan jalan karena diprediksi pada malam pergantian tahun seluruh warga akan bergerak," ucapnya.
Baca juga: Pemprov DKI imbau warga gunakan transportasi umum rayakan tahun baru
Baca juga: Dishub Kota Bandung hanya tutup Flyover Pasupati saat malam tahun baru
Selain itu, lanjut dia, di malam pergantian tahun ini sejumlah kegiatan digelar Pemkot Medan, di antaranya tablig akbar dan doa bersama, bazar usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) serta hiburan.
"Tentu demi kelancaran, kita lakukan rekayasa lalu lintas di lokasi acara dan salah satunya di seputaran Lapangan Benteng Medan," kata dia.
Sedangkan ruas jalan lainnya di Kota Medan akan disesuaikan dengan kebutuhan yang terus dipantau melalui ruang pusat kontrol sistem transportasi cerdas dengan monitor CCTV.
"Silahkan nikmati malam pergantian tahun baru dengan riang gembira, namun tetap mematuhi aturan lalu lintas dan menjaga keselamatan diri selama berkendara," papar Iswar.
Baca juga: 1.000 personel Dishub DKI atur lalu lintas pada malam Tahun Baru 2024
Baca juga: Dishub Bandung Barat cek kelaikan angkutan umum jelang Tahun Baru 2024
Kepala Polrestabes Medan Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun mengerahkan sebanyak 713 personel gabungan untuk pengamanan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
"Dari 713 personel gabungan terdiri atas TNI, Dishub, Pol PP, dan lainnya untuk bersiaga di pos pelayanan terpadu, pos pelayanan, dan pos pengamanan," katanya.
Pihaknya juga mendirikan 19 pos terdiri atas 16 pos pengamanan, dua pos pelayanan, dan satu pos terpadu yang tersebar di wilayah ini.
Baca juga: Dishub Bandung Barat cek kelaikan angkutan umum jelang Tahun Baru 2024
Baca juga: Dishub DKI lakukan rekayasa lalu lintas saat malam Tahun Baru 2024
Pewarta: Muhammad Said
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2023