"Ibu itu 'nyawa' di tiap lebaran," kenangnya.
Pria bernama lengkap Aming Supriatna Sugandhi itu mengibaratkan orangtua sebagai pilar keluarga, kehilangan salah satunya akan menggoyahkan.
"Sekarang pilarnya tidak ada satu, dan saya sangat dekat sama ibu. Jadi saya sekarang sedang mencoba dekat dengan bapak," katanya usai peluncuran film "Get M4rried" akhir Juli lalu.
"Mungkin karena saya belum berkeluarga, kalau kakak saya kan punya anak, pulang kampung juga. Kalau sudah berkeluarga mungkin ada distraksi," jelas anak ke-9 dari 10 bersaudara itu.
Soal tradisi Lebaran keluarga, lulusan Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Teknologi Bandung itu mengatakan bahwa keluarganya tidak punya tradisi khusus untuk merayakan Idul Fitri.
"Sederhana saja, keluargaku enggak neko-neko," jelasnya.
"Makanan semuanya disiapkan Ibu, jarang makan ketupat sih, paling oseng kangkung, telur dadar, cumi asin goreng," katanya.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013