... 17 Agustus kali ini spesial sekali, tujuh orang dari pemerintahan Kota Gimje akan berkunjung ke Batam... "
Batam, Kepulauan Riau (ANTARA News) - Perutusan Pemerintah Kota Gimje, Korea Selatan, dijadwalkan menghadiri upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2013 di Kota Batam, Kepulauan Riau.

"Peringatan 17 Agustus kali ini spesial sekali, tujuh orang dari pemerintahan Kota Gimje akan berkunjung ke Batam," kata Wali Kota Batam Kepulauan Riau, Ahmad Dahlan, di Batam, Senin.

Pemerintah Kota Batam dan pemerintah Kota Gimje sepakat menjajaki kerja sama Kota Kembar sejak April 2011. Kunjungan ke Batam adalah upaya menindaklanjuti rencana kerjasama dengan menandatangani nota kesepahaman.

Pemerintah Kota Gimje sengaja menanyakan waktu yang tepat untuk berkunjung dan disesuaikan dengan acara akbar di Batam. Wali Kota mengatakan memberikan beberapa opsi, di antaranya waktu pagelaran budaya, dan peringatan detik-detik proklamasi.

"Mereka maunya datang saat perayaan 17 Agustus, itu mereka yang pilih," kata dia.

Saat pemerintah Kota Batam beberapa waktu lalu mengunjungi Kota Gimje pun waktunya disesuaikan dengan pesta panen.

Ditanya mengenai isi dari nota kesepahaman, Wali Kota belum menjelaskan secara terperinci. "Bidangnya ada pariwisata, industri, tenaga kerja dan pertanian. Di antaranya itu," kata dia.

Sebelumnya, tim perumus Kota Kembar Gimje-Batam, Nada Soraya, mengatakan, kerja sama lebih fokus pada pengembangan agrikultur dan maritim kedua kota.

Nada Faza Soraya mengatakan, kerja sama Sister City Batam-Gimje akan menguntungkan Batam karena konsentrasi industri kedua kota berbeda sehingga bisa saling melengkapi.

"Kerja sama ini saling mendukung industri masing-masing kota, Batam bisa belajar dari agrikultur Gimje dan Gimje belajar manufaktur Batam," kata Soraya.

Pewarta: Jannatun Naim
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013