Jakarta (ANTARA) - Pakar politik Universitas Andalas Padang Asrinaldi menilai tidak relevan terkait tudingan beberapa pihak bahwa calon wakil presiden nomor urut tiga Gibran Rakabuming Raka mendapat arahan langsung saat debat kedua Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

"Itu enggak relevan dan isu cari orang yang memang haters (pembenci) Gibran," kata Asrinaldi saat dihubungi di Jakarta, Rabu.

Dia juga menyoroti beberapa berita yang beredar seperti penggunaan tiga mikrofon saat debat kedua Pilpres 2024 pada Jumat (22/12). Menurut dia, semua peserta debat juga menggunakan tiga mikrofon.

Asrinaldi menilai Gibran tidak mungkin mendapatkan arahan dari seseorang secara langsung untuk membantu penyampaian argumen saat debat.

"Tidak perlu dicari-cari alasan, tiga mic, dua mic, itu kan teknis saja. Artinya bahwa itu memang komunikasi sebenarnya," kata dia.


Dia justru menilai bahwa Gibran memiliki persiapan yang paling matang dibandingkan Mahfud Md dan Muhaimin Iskandar.

Hal tersebut menurut dia, terlihat karena Gibran lebih fasih menjelaskan soal pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), ekonomi digital, hingga pembangunan perkotaan.

Karena itu dia berharap masyarakat tidak mudah terkecoh dengan tuduhan tidak relevan yang digulirkan beberapa pihak terhadap salah satu pasangan calon.

Sebelumnya, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari buka suara terkait unggahan pakar telematika Roy Suryo dalam akun media sosialnya Gibran menggunakan tiga mik sekaligus, sementara dua cawapres lainnya tidak.

Dalam unggahannya di media sosial, Roy Suryo mempertanyakan tiga mik yang digunakan Gibran, mulai dari clip-on, hand-held, hingga headset.

Menurut Hasyim, para cawapres yang mengikuti debat kedua Pilpres 2024 di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Jumat (22/12) malam, menggunakan alat mikrofon yang sama.

Hasyim juga menegaskan Gibran tak menggunakan ear feeder atau pengumpan telinga. Ia menjelaskan bahwa alat yang berada di telinga para cawapres merupakan cantolan mik.

"Bukan ear feeder namun mik yang ditempel di pipi dan dicantolkan di kuping," ungkapnya.

Hasyim memastikan debat cawapres berlangsung dengan adil dan spontan. Ia menyayangkan analisis Roy Suryo yang keliru.

KPU RI pada Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Baca juga: Buat Roy Suryo, Ganjar sebut mikrofon debat memang ada tiga
Baca juga: KPU klarifikasi dugaan kecurangan Gibran oleh Roy Suryo

Pewarta: Walda Marison
Editor: Imam Budilaksono
Copyright © ANTARA 2023